Soloraya
Minggu, 26 Juni 2022 - 08:47 WIB

Kabar Gembira! CFD Boyolali Bakal Dibuka Juli 2022

Nimatul Faizah  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Suasana CFD di Boyolali (Solopos/Tamara Geraldine)

Solopos.com, BOYOLALI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali berencana membuka Car Free Day (CFD) pada pekan kedua Juli 2022. Sebelumnya, CFD di Boyolali telah tutup selama dua tahun akibat pandemi Covid-19.

Ihwal rencana pembukaan CFD tersebut disampaikan oleh Sekda Boyolali, Masruri, saat dijumpai wartawan di area Perkantoran Terpadu Kabupaten Boyolali, Minggu (26/6/2022).

Advertisement

“Untuk mekanismenya nanti tetap prokes sambil memberikan edukasi tentang protokol kesehatan [prokes] dan program-program pemerintah yang ada di Boyolali,” kata dia kepada Solopos.com.

Lebih lanjut, ia mengatakan tidak akan ada perubahan lokasi CFD di Boyolali. Sebelum pandemi, CFD berpusat di Jalan Pandanaran atau lebih tepatnya sekitar Monumen Susu Tumpah atau Monumen Susu Murni.

Sekda Masruri juga menyampaikan akan mengatur lapak penjual agar menjaga jarak. Ia juga mengatakan nantinya pengunjung CFD tidak akan dibatasi.

Advertisement

Baca juga: Mau Piknik? Ini Loh Prakiraan Cuaca Boyolali Hari Minggu 26 Juni 2022

Sementara itu, warga Cepogo, Boyolali, Luqman Hakim, 18, mengatakan senang dengan adanya rencana pembukaan CFD Boyolali.

Ia mengaku telah terlebih dulu datang ke CFD Solo untuk merasakan atmosfer CFD yang dibuka setelah kasus Covid-19 mereda.

Advertisement

“Kalau CFD Boyolali dibuka kembali saya rencananya juga mau ke sana. Soalnya biasanya selain untuk jalan-jalan, di sana banyak kuliner sama jajanan olahan susu khas Boyolali. Jadi bisa jalan-jalan sekaligus jajan,” kata dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif