Soloraya
Minggu, 14 Oktober 2012 - 10:35 WIB

Kader Pocari Sweat Unjuk Kebolehan, Wonogiri Heboh

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Acara Pemilihan Kader Pos Sehat Pocari Sweat di Lapangan Giri Krida Bakti, Minggu (14/10/2012). Kegiatan itu diikuti ratusan peserta. (Foto: Anton WP/JIBI/SOLOPOS)

Acara Pemilihan Kader Pos Sehat Pocari Sweat di Lapangan Giri Krida Bakti, Minggu (14/10/2012). Kegiatan itu diikuti ratusan peserta. (Foto: Anton WP/JIBI/SOLOPOS)

WONOGIRI–Pocari Sweat menggelar pemilihan kader pos sehat yang diambil dari dua wilayah  kecamatan di Wonogiri yakni Selogiri dan Wonogiri. Kegiatan diikuti 20 kelompok. Acara pemilihan itu dilangsungkan di Lapangan Krida Bakti Wonogiri, Minggu (14/10/2012).

Advertisement

Satu kelompok terdiri atas 10 hingga 20 orang.  Selain meneriakkan yel-yel penyemangat, masing-masing kelompok juga mengkampanyekan penanggulangan demam berdarah termasuk cara-cara pemberantasan nyamuk.

Cara-cara penanggulangan serta cara pencegahan demam berdarah serta kampanye produk Pocari. Hingga berita ini diturunkan,  kampanye masing-masing kelompok masih berlangsung.

Marketing Pocari Sweat, Nana, mengatakan kegiatan tersebut merupakan salah satu kegiatan corporate social responsibility (CSR) dari Pocari Sweat. Tujuan dari kegiatan tersebut sebagai salah satu upaya untuk mencegah penyakit yang tergolong masih tinggi peyebarannya. “Ini suatu bentuk kepedulian kami terhadap kesehatan masyarakat,” katanya saat ditemui Solopos.com di sela-sela acara, Minggu.

Advertisement

Dalam kegiatan itu juga ada hiburan dari band pendukung, lomba mewarnai, lomba kreativitas dan senam pagi.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif