SOLOPOS.COM - Kapolresta Solo Kombes Pol Iwan Saktiadi. (Solopos.com/Wahyu Prakoso)

Solopos.com, SOLO–Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi menyebut tidak ada tempat pemungutan suara (TPS) rawan di Kota Solo dalam Pemilu 2024. Dua anggota Polri bakal mengamankan 10 TPS saat pelaksanaan pemungutan suara.

Hal ini berdasarkan hasil pemetaan kerawanan TPS saat tahapan pemilu mulai bergulir. Namun demikian, pemetaan kerawanan TPS bakal terus dilakukan menyesuaikan situasi dan kondisi politik menjelang pemilu.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

“Sampai saat ini, tidak ada TPS di Solo yang rawan. Namun, kami masih memantau perkembangan situasi dan kondisi yang mungkin saja berubah,” kata dia kepada wartawan di Mapolresta Solo, Rabu (15/11/2023).

Kapolresta Solo mengatakan masing-masing TPS bakal dijaga aparat gabungan dari TNI-Polri yang dibantu anggota linmas setempat. Dua anggota Polri diberi tugas khusus mengamankan 10 TPS yang jaraknya berdekatan.

Mantan Dirlantas Polda DIY itu mengatakan Polri menggelar Operasi Mantab Praja guna mengawal dan mengamankan tahapan kontestasi politik hingga rampung.

“Nanti ada dua anggota Polri yang bertugas mengamankan 10 TPS. Ploting petugas seperti itu, tapi bisa juga nanti ada perubahan lagi,” ujar dia.

Ditanya soal kampanye pendukung pasangan capres-cawapres, Kapolresta Solo meminta agar para pendukung dan simpatisan tidak melakukan aksi konvoi di jalan. Hal ini berpotensi mengganggu kenyamanan pengguna jalan dan masyarakat.

Masa kampanye pemilihan presiden (Pilpres) dimulai pada akhir November. “Polisi bakal mengamankan kampanye terbuka pasangan capres-cawapres. Namun demikian, pendukung capres-cawapres juga harus mematuhi aturan lalu lintas. Misalnya, memakai helm dan tidak menggunakan knalpot brong atau tidak sesuai spesifikasi,” papar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya