Soloraya
Selasa, 28 Agustus 2012 - 11:45 WIB

Kasus Laka Tinggi, Median Jalan Dibuat di Jl Sutarto

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petugas Dishubkominfo Kota Solo memasang barikade berupa portal di salah satu titik bukaan jalan di Jl Kolonel Sutarto Solo, Selasa (28/8/2012). (Septhia Ryanthie/SOLOPOS)

Petugas Dishubkominfo Kota Solo memasang barikade berupa portal di salah satu titik bukaan jalan di Jl Kolonel Sutarto Solo, Selasa (28/8/2012). (Septhia Ryanthie/SOLOPOS)

SOLO-Kasus kecelakaan lalu lintas yang terjadi di sepanjang Jl Kolonel Sutarto, Jebres, Solo, dinilai cukup tinggi.  Untuk itulah Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kota Solo mengambil kebijakan untuk membuat median jalan dan menutup total akses atau bukaan jalan yang terdapat di sepanjang jalan tersebut.

Advertisement

Kepala Bidang (Kabid) Lalu Lintas Dishubkominfo Kota Solo, Sri Baskoro, didampingi Kasi Manajemen Rekayasa Lalu Lintas, M Usman, mengemukakan tahap awal pembuatan median di Jl Kolonel Sutarto tersebut dimulai dengan menutup akses atau bukaan jalan yang terdapat di sepanjang jalan itu dengan barikade berupa portal dan traffic cone, Selasa (28/8/2012).

Baskoro menjelaskan pembuatan median jalan itu berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan Dishubkominfo terhadap tingkat kecelakaan lalu lintas di kawasan itu yang dinilai cukup tinggi.

“Selain kepadatan arus lalu lintas cukup tinggi, jalan itu (Kolonel Sutarto) juga banyak dilalui bus jenis AKAP (antarkota antarprovinsi) maupun AKDP (antarkota dalam provinsi),” ujar Baskoro ketika ditemui wartawan di kantornya, Selasa.

Advertisement

Usman menambahkan semula di sepanjang jalan itu terdapat akses atau bukaan jalan di beberapa titik. Hal itu dengan mempertimbangkan kepentingan masyarakat, yaitu untuk akses jalan. Namun belakangan muncul persoalan berupa kemacetan arus lalu lintas akibat adanya perputaran kendaraan di bukaan jalan tersebut. Sementara untuk tahap pembuatan median, diperkiraan Usman, dapat dimulai September menyusul dimulainya tahapan lelang.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif