Soloraya
Minggu, 16 Oktober 2022 - 16:13 WIB

Kawasan Cekdam Giriwoyo Wonogiri Ini Disulap Jadi Taman yang Bersih dan Indah

Yulia Mariska  /  Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Taman Giriwoyo Wonogiri. (Istimewa/Kabupaten Wonogiri)

Solopos.com, WONOGIRI — Area Cekdam Kawur yang dulunya kotor sekarang telah disulap menjadi taman yang bersih nan indah. Cekdam ini berlokasi di Lingkungan Demesan, Kelurahan/Kecamatan Giriwoyo, Wonogiri.

Dilansir dari laman wonogirikab.go.id, Sabtu (15/10/2022), Sugih Mustika selaku Lurah Giriwoyo, mengatakan kawasan cekdam di zaman dahulu terlihat kotor karena menjadi tempat pembuangan limbah/sampah dan banyak sekali rumput liar.

Advertisement

Akhirnya, Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kelurahan Giriwoyo membuat rencana mengubah kawasan Cekdam Kawur yang semula kotor menjadi taman yang bersih nan indah. Pembuatan taman tersebut menggunakan swadaya warga setempat.

“Yang memiliki ide membangun taman adalah TP PKK Kelurahan Giriwoyo. Mereka ingin pemerintah kelurahan mengganti area cekdam menjadi taman. Setelah itu, saya meminta izin kepada Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Wonogiri [selaku pemilik tanah]. Akhirnya, DPU memberi izin namun dengan syarat tidak mengubah bentuk cekdam,” kata Sugih Mustika, Kamis (8/4/2021).

Sugih Mustika kembali menuturkan jika taman memiliki luas sekitar 700 meter persegi. Di dalamnya ada gazebo, kolam ikan, taman bunga, tempat bermain anak dan lainnya. Isi taman merupakan gabungan dari beberapa RT.

Advertisement

Baca Juga: Kisah Sukses Samiyem, dari Angon Kerbau hingga Jadi Juragan Mete di Wonogiri

“Terdapat sebanyak 15 RT di Kelurahan Giriwoyo. Mereka semua membuat taman dengan luas yang sudah di tetapkan. Kolam renang belum ada, kemungkinan nanti seiring berjalannya waktu bisa di buat. Taman ini bisa dimanfaatkan objek hiburan warga, terlebih warga Giriwoyo. Orang dari luar Giriwoyo bisa berkunjung namun waktunya terbatas [mulai dari jam 07.00 WIB sampai 20.00 WIB]. Jika sampai malam, takutnya disalahgunakan hal yang negatif, terlebih anak muda,” imbuhnya.

Fuad Wahyu Pratama selaku Camat Giriwoyo, mendukung penuh dan mengapresiasi apa yang dilakukan TP PKK Kelurahan Girwoyo. Dengan adanya ide kreatif dan mengoptimalkan dana swadaya bisa menghasilkan taman yang sangat bermanfaat bagi masyarakat.

Advertisement

“Kreativitas harus terus di kembangkan. Sebab setiap Hari Kemerdekaan Indonesia akan mengadakan lomba taman tiap RT,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif