SOLOPOS.COM - Ilustrasi kebakaran (JIBI/Solopos/Dok)

Solopos.com, KLATEN – Dua peristiwa kebakaran terjadi di Klaten pada Senin (27/10/2014) malam dan Selasa (28/10/2014) siang. Kerugian akibat peristiwa tersebut diperkirakan mencapai Rp100 juta.

Informasi yang dihimpun , kebakaran pertama terjadi di rumah Samin, warga RT 002/RW 009 Sidowayah, Klaten Tengah, Senin, sekitar pukul 22.30 WIB.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Petugas pemadam kebakaran yang langsung meluncur ke lokasi tak mampu menyelamatkan rumah karena kobaran api telanjur besar. Diduga kebakaran yang menelan kerugian Rp70 jutaan tersebut terjadi karena korsleting.

Pada Selasa, kebakaran menjalar di PT Langgeng Jaya, Dlimas, Kecamatan Ceper. Sekitar pukul 11.00 WIB, si jago merah melalap tempat pengolahan pupuk di perusahaan dan menimbulkan kerugian sekitar Rp20 juta.

Kebakaran di perusahaan milik Singgih Santosa itu diduga karena suhu tempat pengolahan pupuk yang terlalu panas.

Menurut Kepala pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Klaten, Sri Winoto, peristiwa kebakaran di Dlimas sempat mengganggu lingkungan permukiman.

“Asap yang cukup tebal mengganggu pernapasan warga,” ujarnya. Pihaknya memperkirakan kerugian atas dua kejadian itu mencapai Rp100 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya