Soloraya
Kamis, 9 Juli 2020 - 12:31 WIB

Kecelakaan Kadipiro, Pengemudi Truk Mungkin Tak Sadar Truknya Senggolan dengan Motor

Ichsan Kholif Rahman  /  Tika Sekar Arum  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Korban (Solopos/Whisnupaksa)

Solopos.com, SOLO -- Satlantas Polresta Solo saat ini masih mencari pengemudi truk yang terlibat dalam kecelakaan di Jl. Kolonel Sugiono, Kadipiro, Solo, pada Senin (6/7/2020) malam. Bisa jadi, sopir truk tak tahu truknya bersenggolan dengan sepeda motor hingga meyebabkan seseorang meninggal dunia.

Dalam kecelakaan itu, pengendara sepeda motor yakni S, warga Gemolong, Sragen, meninggal dunia. Kecelakaan Kadipiro itu terjadi saat pengendara sepeda motor Honda Beat berpelat nomor S 5420 ZB menyenggol truk dan tertabrak sepeda motor lain dari arah berlawanan.

Advertisement

Kasatlantas Polresta Solo Kompol Afrian Satya Permadi kepada Solopos.com pada Kamis (9/7/2020) mengatakan saat ini kepolisian masih mencari keberadaan pengemudi truk itu.

Kecelakaan di Kadipiro Solo Tewaskan 1 Orang, Polisi Cari Sopir Truk

Advertisement

Kecelakaan di Kadipiro Solo Tewaskan 1 Orang, Polisi Cari Sopir Truk

Menurutnya, dari kronologi berdasarkan pemeriksaan awal korban meninggal dunia tersebut lalai saat mengendarai sepeda motor. Korban meninggal dunia tidak memerhatikan arus lalu lintas saat mendahului truk yang belum diketahui tersebut.

Polisi menyebut kemungkinan sopir truk dalam kecelakaan di Kadipiro itu tidak menyadari truk menyenggol motor.

Advertisement

Kecelakaan Solo: Senggol Truk di Kadipiro, Pengendara Motor Meninggal

Korban Lain Masih Dirawat

Sementara itu, korban lain IB, warga Sumberlawang, Sragen, masih dalam perawatan medis sehingga belum bisa dimintai keterangan.

Kompol Afrian Satya menjelaskan kronologi kecelakaan itu. Pengemudi truk dan motor korban meninggal dunia melaju dari arah selatan ke utara. Posisi korban meninggal dunia berada di belakang truk itu.

Advertisement

Kemarahan Trump Nggak Ngefek, Pajak Digital Jalan Terus

Lalu, korban asal Gemolong, Sragen mendahului truk itu dari arah kanan. Namun korban gagal mendahului, bahkan motornya menyenggol bagian truk kanan itu hingga akhirnya terjatuh.

Tak berala lama, dari arah berlawanan atau utara ke selatan IB melaju. IB mengendarai Honda Beat berpelat nomor AD 4913 AIE.

Advertisement

Saat S terjatuh, IB tidak bisa menghindari S hingga akhirnya IB terjatuh. Sedangkan, truk tetap melaju ke arah utara. Saat kecelakaan Kadipiro ini terjadi, kondisi hujan deras dan suasana gelap.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif