Soloraya
Selasa, 29 Oktober 2013 - 19:20 WIB

KECELAKAAN KLATEN : Bocah 8 Tahun Tewas Diseruduk Truk

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilutrasi kecelakaan yang melibatkan truk. (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, KLATEN —  Kecelakaan di Klaten kembali terjadi. Bocah 8 tahun tewas diseruduk truk.

Anita, 8, warga Desa Asem Nonggal, Jrengik, Sampang, Jawa Timur, tewas dalam kecelakaan lalu lintas, Senin (28/10/2013) malam. Ia menjadi korban kecelakaan saat berboncengan sepeda motor dengan ayah ibunya karena diseruduk sebuah truk.

Advertisement

Lokasi kecelakaan itu terjadi di Ruas Jalan Solo-Jogja, tepatnya di depan Kantor Pengadilan Negeri Klaten, Desa Karanganom, Kecamatan Klaten Utara. Menurut Agung, 22, warga setempat yang mengetahui kejadian itu, Anita tewas karena terlindas truk dan luka parah di bagian kepala.

“Saat itu, korban naik motor bersama ayah dan ibunya. Ayahnya masuk ke kolong truk dan terseret sekitar delapan meter bersama motornya. Sedangkan ibunya terpental. Lokasi kejadian di dekat lampu merah [traffic light],” katanya kepada wartawan, Selasa (29/10/2013).

Menurut informasi yang diperoleh Solopos.com dari pihak kepolisian, Anita dia menaiki motor bersama ayahnya yakni Moh. Zahri, 30, dan ibunya Bahriyeh, 27 yang mengendarai Kawazaki Ninja AB 6295 CF. Kejadian itu sekitar pukul 21.00 WIB.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif