Soloraya
Rabu, 4 November 2020 - 18:00 WIB

Kecelakaan Maut! Truk Tabrak Truk di Ceper Klaten Telan 1 Korban Jiwa

Ponco Suseno  /  Ginanjar Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Kecelakaan (Solopos/Whisnupaksa Kridhangkara)

Solopos.com, KLATEN — Kecelakaan maut terjadi di Jl Solo-Jogja, tepatnya di simpang empat traffic light di Meger, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Rabu (4/11/2020) pukul 03.10 WIB.

Kecelakaan lalu lintas itu melibatkan dua truk. Akibat kecelakaan tersebut, seorang penumpang truk meninggal dunia.

Advertisement

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, kecelakaan lalu lintas itu bermula saat truk Isuzu berpelat nomor B 9081 CDC yang dikemudikan Antonius Rio Hervias, 20, warga Gondang, Kebonarum, Klaten melintas dari arah selatan ke utara atau Jogja-Solo.

Warga Mondokan Sragen Galang Dana Demi Bangun Sumur Dalam

Di dalam truk yang terlibat kecelakaan maut di Klaten tersebut juga terdapat seorang penumpang, Noviyanto, 31, warga Gondang, Kebonarum, Klaten.

Advertisement

Tepat di lokasi kejadian, truk yang disopiri Antonius Rio Hervias itu tiba-tiba menabrak truk tak dikenal di depannya. Kuat dugaan, sopir tersebut mengantuk sehingga kurang memperhatikan arus lalu lintas.

Kecelakaan maut di Ceper Klaten itu membuat Antonius mengalami luka ringan dan menjalani rawat jalan di rumah sakit (RS), sedangkan Noviyanto selaku penumpang truk mengalami luka serius hingga meninggal dunia.

Kisah ODHA di Sragen: Minum Obat Enggak Boleh Telat, Tapi Obat Langka karena Pandemi

Advertisement

"Korban yang meninggal itu, meninggal dunianya di RS," kata Kanitlaka Satlantas Polres Klaten, Ipda Badi, mewakili Kasatlantas Polres Klaten, AKP Bobby Anugrah Rachman dan Kapolres Klaten, AKBP Edy Suranta Sitepu, kepada Solopos.com, Rabu (4/11/2020).

Menguak Manfaat Susu Kambing sebagai ASI Booster hingga Menjaga Imunitas

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif