Soloraya
Kamis, 22 Maret 2012 - 07:49 WIB

KEJARI WONOGIRI: Rachmat Zachri Kasi Intel Baru di Kejari Wonogiri

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

WONOGIRI- Kejaksaan Negeri Wonogiri kembali mendapat personil baru. Setelah pergantian Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) pada Kamis (15/3). Kini, Kasi Intel, Imam Sutopo, digantikan Rachmat Zachry yang sebelumnya menjabat Kasi Pidum (Pidana Umum) di Kejari Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah.

Upacara lepas sambut digelar di salah satu ruang di Kantor Kejaksaan Negeri oleh Kajari Wonogiri, Muhaji, Rabu (21/3). Imam Sutopo, selanjutnya akan menjabat sebagai Kasi Eksekusi dan Eksaminasi di Kejaksaan Tinggi Negeri (Kejati) Provinsi Gorontalo.

Advertisement

“Semua tugas yang saya tangani, saya serahkan ke Kasi yang baru. Kami sudah berkoordinasi dan diharapkan bisa meneruskan tugas itu. Saat ini ada dua pekerjaan yang sedang saya kerjakan dan telah diserahkan kepada Kasi yang baru,” katanya.

Ia menambahkan, tugas itu berhubungan dengan bantuan pendidikan dari pusat untuk pengadaan komputer dan pengerjaan jalan provinsi. Hanya, ia enggan menjelaskan karena belum saatnya untuk diungkap di media secara detail. Saat ini, pihaknya tengah melakukan pengumpulan data.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif