SOLOPOS.COM - Perwakilan PO Mata Trans menyalurkan bantuan air bersih ke Desa Mriyan, Tamansari, Boyolali, Jumat (21/10/2023). (Istimewa/PO Mata Trans)

Solopos.com, BOYOLALI — Lebih dari empat juta liter bantuan air bersih telah didistribusikan ke 11 kecamatan yang terdampak kekeringan di Boyolali per Sabtu (21/10/2023).

Data cecara terperinci dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Boyolali, total sudah 4.276.000 liter air bersih atau 805 tangki air ke 11 kecamatan, 39 desa/kelurahan, dan 182 dukuh.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Wonosamodro menjadi kecamatan terbanyak yang mendapat bantuan air bersih dengan 1.252.000 liter air atau 237 tangki. Desa-desa yang mendapat kucuran bantuan air bersih di Wonosamodro antara lain Bengle, Bercak, Garangan, Gunungsari, Jatilawang, Kalinanas, Ngablak, dan Repaking.

Selanjutnya Tamansari, Boyolali, yang juga terdampak kekeringan mendapat bantuan air bersih sebanyak 928.000 liter air atau 172 tangki. Desa-desa yang mendapatkan bantuan di kecamatan ini antara lain Dragan, Jemowo, Lanjaran, Lampar, Sangup, dan Sumur.

Terbanyak ketiga yakni Kecamatan Kemusu dengan bantuan air bersih sebanyak 652.000 liter air atau 122 tangki yang disalurkan ke Desa Bawu, Kedungrejo, Kemusu, Kendel, Sarimulyo, dan Watugede.

Berikutnya Juwangi menjadi kecamatan keempat dengan bantuan air terbanyak yakni 110 tangki atau 596.000 liter. Bantuan tersebut disalurkan ke Desa Kalimati, Krobokan, Ngaren, dan Kelurahan Sambeng.

Kecamatan Wonosegoro sudah mendapatkan 97 tangki atau 497.000 liter air bersih yang tersalurkan ke Desa bandung, Bojong, Guwo, Kauman, dan Karangjati. Kemudian Kecamatan Andong mendapat 20 tangki atau 108.000 liter.

Bantuan air untuk warga terdampak kekeringan di Ampel, Boyolali, di salurkan ke Desa Kadipaten. Selo sudah mendapat bantuan 19 tangki atau 97.000 liter air bersih yang dikirim ke Desa Senden dan Lencoh. Lalu Cepogo mendapat 18 tangki atau 96.000 liter yang disalurkan ke Cabeankunti, Candigatak, Cepogo, dan Gubug.

Tanggung Jawab Sosial Perusahaan

Kecamatan Gladagsari sejauh ini sudah mendapat 32.000 liter atau enam tangki air bersih khususnya ke Desa Ngadirojo. Lalu dua tangki atau 10.000 liter disalurkan ke Desa Sumberagung, Klego, dan dua tangki atau 8.000 liter air bersih ke Ringinlarik, Musuk.

Penyaluran air bersih juga dilakukan lewat program corporate social responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial perusahaan. Salah satunya dari Perusahaan Otobus (PO) Mata Trans.

Berkolaborasi dengan Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sadaqah Muhammadiyah (Lazismu) Kota Solo, PO Mata Trans mengirimkan 11 tangki air bersih ke empat dukuh di Desa Mriyan, Kecamatan Tamansari, Boyolali.

Berdasarkan keterangan pers tertulis yang diterima Solopos.com, perusahaan yang bergerak dalam usaha persewaan armada transportasi pariwisata dan tersebar di Solo, Jogja, Jakarta, dan Bali tersebut memberikan bantuan ke Dukuh Ngaliyan, Kewangen, Bakalan, dan Kembangsari di Desa Mriyan.

Koordinator acara, Aris Purwanto, menjelaskan kolaborasi antara PO Mata Trans dan Lazismu adalah upaya perusahaan dalam memperluas manfaat kepada masyarakat lewat CSR. Ia melanjutkan program ini juga terselenggara setelah melihat kekeringan panjang dan parah di berbagai daerah akibat El Nino termasuk di Boyolali.

“Curah hujan di berbagai tempat di Indonesia juga berkurang sehingga pasokan air bagi masyarakat di wilayah-wilayah tertentu menjadi bermasalah,” kata dia.

Selain untuk konsumsi kebutuhan manusia, lanjut Aris, air juga dibutuhkan untuk berbagai aktivitas ekonomi, seperti pertanian dan industri. Hal ini membuat ketersediaan air bersih menjadi kritikal ketika sumber-sumber air alami mengering.

“Kami selalu memegang teguh prinsip kesetaraan, kesimbangan serta keberlanjutan. Program CSR ini merupakan langkah konkret perusahaan dalam proses implementasi corporate value di tengah masyarakat,” jelas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya