SOLOPOS.COM - Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, saat kunjungan ke Lapangan Desa Cangkol, di Jepuh, Cangkol, Kecamatan Mojolaban, Sukoharjo dengan acara Launching Program 1 Keluarga Miskin 1 Sarjana, pada pukul 14.35 WIB hingga pukul 16.05 WIB, Selasa (26/12/2023). (Solopos.com/ Galih Aprilia Wibowo)

Solopos.com, SUKOHARJO — Calon Presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo melakukan kunjungan ke beberapa titik di wilayah Kabupaten Sukoharjo, Selasa (26/12/2023).

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, Mantan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) tersebut memulai safari politiknya di Pasar Jamu yang terletak di Kecamatan Nguter, Sukoharjo pada pukul 09.40 WIB hingga pukul 10.10 WIB.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Politikus Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDIP) ini melanjutkan agendanya ke Sanggar Inkluasi Tunas Bangsa di Nguter, Sukoharjo pada pukul 10.15 WIB hingga 10.45 WIB.

Ganjar selanjutnya berkunjung ke Sentra Batik Kedung Gudeng, di Kenep, Kecamatan Sukoharjo, Sukoharjo pada pukul 11.05 WIB hingga pukul 11.35 WIB.

Pada pukul 11.45 WIB hingga 12.30 WIB, Ganjar kemudian makan siang bersama TPC dan calon legislatif dari partai koalisi pengusungnya.

Makan siang tersebut dilakukan di Rumah Makan Joglo Limasan, UPTD Pendidikan, Jl. Dalangan-Tawangsari, Satu, Dalangan, Kecamatan Tawangsari, Sukoharjo.

Ganjar melanjutkan agendanya ke Lapangan Desa Cangkol, di Jepuh, Cangkol, Kecamatan Mojolaban, Sukoharjo dengan acara Launching Program 1 Keluarga Miskin 1 Sarjana pukul 14.35 WIB hingga pukul 16.05 WIB.

Berdasarkan pantauan Solopos.com di Lapangan Cangkol, warga berkaus Ganjar-Mahfud memadati lokasi tersebut mulai 13.30 WIB. Warga berderet membentuk barisan menyambut kedatangan Ganjar.

Ganjar tiba di Lapangan Cangkol sekitar pukul 16.27 WIB, dia tampak menyapa warga di sana. Tak lupa Ganjar menyalami deretan warga tersebut.

Dalam rombongan tersebut tampak Bupati Sukoharjo, Etik Suryani.

Ada juga beberapa influencer seperti Young Lex, Thariq Halilintar, dan lainnya. Ganjar kemudian memaparkan Program 1 Keluarga Miskin 1 Sarjana.

Ganjar berkisah orang tuanya Ganjar pernah terlilit rentiner dan jualan bensin. Oleh sebab itu, ia ingin mengentaskan kemiskinan yang ada.

“Amanah politik ini diberikan menjadi semangat saya untuk melawan kemiskinan itu,” ujar Ganjar.

Menurut dia, dalam suatu keluarga miskin pasti ada potensi anak yang luar biasa. Potensi itu misalnya dalam seni, sains, dan lainnya.

Ganjar menguraikan pendidikan menjadi jalur utama yang ada untuk berkembang. Dia mengaku mendengar aspirasi warga yang ingin menyekolahkan anaknya tapi tak mampu. Maka, ia mendirikan fasilitas SMK Jateng.

“Saya tidur di salah satu rumah penduduk di Solo, jualan bubur sumsum, anaknya tiga, dan anaknya lulusan SMP. Orang tuanya mendorong anaknya mencari jalan keluarga agar mampu meraih level SMA,” tambah Ganjar.

Menggunakan data dan profil yang baik, maka Ganjar yakin mampu mewujudkan program 1 Keluarga Miskin 1 Sarjana.

Ganjar juga dijadwalkan melakukan ngobrol santai dengan generasi Zenial (Gen Z) dan Milenial Sukoharjo Gubing Makan Apung Suramadu, di Jombor, Bendosari, Sukoharjo, pada pukul 16.25 WIB hingga 17.10 WIB.

Terakhir, Ganjar akan melalukan silaturahmi dengan sesepuh PDIP dalam acara Makan Malam Angkringan dan Hiburan Angklung di Taman Kuliner Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Klaten, Jl. Mayor Kusmanto, Sungkur, Semangkak, Kecamatan Klaten Tengah, Klaten, pada pukul 19.30 WIB hingga pukul 20.30 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya