Soloraya
Rabu, 20 Juli 2011 - 23:48 WIB

Kepindahan markas Linmas Jayengan segera dimusyawarahkan

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi petugas Linmas (JIBI/Solopos/Dok)

Ilustrasi (Dok. SOLOPOS)

Solo (Solopos.com)--Pertemuan untuk membahas kepindahan markas Perlindungan Masyarakat (Linmas) Kelurahan Jayengan segera digelar. Pertemuan ini nantinya bisa memberikan solusi untuk permasalahan yang terjadi.

Advertisement

Lurah Jayengan, Maryono, menyatakan akan segera mengagendakan pertemuan perwakilan Linmas, perwakilan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK), ketua RT/RW dan pihak warga serta kepolisian setempat. Maryono mengharapkan pertemuan ini bisa memberikan solusi terbaik demi terciptanya ketertiban di lingkungannya.

”Pertemuan akan saya agendakan secepatnya, kalau perlu besok saya undang elemen-elemen di kelurahan dan masyarakat,” ujarnya ketika ditemui wartawan, Rabu (20/7/2011).

Kepindahan Linmas, menurut Maryono untuk meningkatkan keamanan di lingkungan kelurahan Jayengan.

Advertisement

Komandan Pleton (Danton) Linmas Jayengan Andri Febryanto mengaku siap jika diberlakukan peraturan seperti itu. Dia dan anggotanya juga siap jika dipertemukan dengan pihak-pihak terkait guna menyelesaikan permasalahan ini.

(m102)

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Jayengan Linmas LPMK Markas
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif