SOLOPOS.COM - Para guru seni budaya SMP di Boyolali saat tampil di Gelanggang Anuraga, Rabu (4/10/2023). (Istimewa/Diskominfo Boyolali)

Solopos.com, BOYOLALI — Sebanyak 66 guru seni budaya SMP di Boyolali unjuk gigi memamerkan kemampuannya di Gelanggang Anuraga, Rabu (4/10/2023). Hal tersebut menjadi rangkaian acara workshop Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Boyolali.

Workshop digelar dengan cara tidak biasa, yaitu dengan pertunjukan bertajuk Gelar Karya Guru Seni Budaya SMP Kabupaten Boyolali pada 2023. Kegiatan tersebut diikuti 66 guru seni budaya di tingkat SMP.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Ketua Panitia, Fajar Tri Maharyono, menjelaskan Gelar Karya Guru Seni Budaya SMP Boyolali tersebut adalah acara puncak dari beberapa workshop yang telah digelar.

Ia menjelaskan ada empat tahapan workshop yang diikuti para guru seni budaya tersebut. Yang pertama ada karya seni lukis, tari, drama kolosal, dan ensambel musik.

“Tujuan untuk mengasah dan meningkatkan kompetensi guru seni budaya SMP Kabupaten Boyolali. Target meningkatnya kompetensi di bidang seni dan budaya sehingga bisa mencerdaskan anak-anak bangsa, khususnya anak anak Kabupaten Boyolali,” kata dia seperti dalam rilis yang diterima Solopos.com, Rabu (4/10/2023).

Terpisah, Sekretaris Disdikbud Boyolali, Lasno, mengapresiasi gelar karya dan penampilan dari ke-66 guru seni budaya SMP tersebut.

Lasno berharap dengan kompaknya para guru seni budaya mengaplikasikan ilmu yang didapat dari workshop, nantinya dapat berdampak pada peningkatan implementasi dari guru ke siswa.

“Harapan kami betul-betul ada peningkatan sebelum workshop dan sesudah workshop, jadi berbeda. Nanti bisa dikembangkan kepada siswa, sehingga ke depan mereka menjadi anak-anak yang terampil dan berani, khususnya di bidang seni,” jawab dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya