Soloraya
Kamis, 24 September 2020 - 22:21 WIB

Ketum HKTI: Beragam Persoalan Petani dan Pertanian Indonesia

Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - diskusi virtual Hari Tani bertema "Ketahanan Pangan untuk Indonesia Maju", Kamis (24/9/2020) malam.

Solopos.com, SOLO – Ketua Umum HKTI Moeldoko mengatakan petani dan pertanian Indonesia, dihadapkan pada beberapa persoalan. Mulai luas lahan, kapital, managemen, teknologi, dan pasca panen.

“Kalau berbicara tentang petani dan pertanian dihadapkan pada sejumlah persoalan. Mulai dari lahan di mana saat ini tanah semakin sempit dan sebagian besar dalam kondisi rusak, khususnya di Pulau Jawa,” jelas Moeldoko dalam diskusi virtual Hari Tani bertema "Ketahanan Pangan untuk Indonesia Maju", Kamis (24/9/2020) malam.

Advertisement

Diskusi virtual dalam rangka Hari Tani digelar Solopos dengan dukungan PT Petrokimia Gresik, Bulog, BNI 46, PT Indoacidatama, Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, dan Keluarga Alumni Fakultas Pertanian (KAFP UNS) Ikatani.

Peringatan Hari Tani Nasional 2020, Ini Harapan Mentan Syahrul

Advertisement

Peringatan Hari Tani Nasional 2020, Ini Harapan Mentan Syahrul

Selain lahan, lanjut Moeldoko, pertanian Indonesia juga dihadapkan pada persoalan kapital atau permodalan. Ini mengakibatkan petani kemudian mencari mudahnya dengan pinjam ke rentenir.

Persoalan selanjutnya adalan managerial petani. Di mana petani Indonesia, tambah Moeldoko masih lemah dalam hal managemen pertaniannya. “Yang masih terjadi saat ini adalah para petani itu bertani untuk hidup bukan bertani untuk membangun kehidupan [kesejahteraan],” kata Ketum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKKTI) Moeldoko.

Advertisement

Jadi Kunci Pembangunan, Ketahanan Pangan akan Dibahas Tuntas dalam Diskusi Virtual Solopos

Peran HKTI

Padahal untuk dengan pemanfaatan teknologi, menurut Moeldoko ada beragam keuntungan yang didapatkan petani. Seperti pengembangan benih premium, proses pemupukan dengan mamanfaatkan drone lebih efisien, sehingga terjadi peningkatan produksi pangan.

“Yang kelima ada persoalan paskapanen, di mana petani selalu dikalahkan di mana harga jualnya rendah. Di sini pentingnya peran Bulog untuk membuat petani senang dengan harga yang diinginkan. Sementara di sisi lain, konsumen dapat menikmati harga yang wajar,” ujarnya.

Advertisement

Peran HKTI untuk petani, menurut Moeldoko adalah menjembatani antara petani dengan stakeholder. Sehingga para petani bisa dikawal dengan baik dalam mendukung ketahanan pangan di Indonesia.

“HKTI juga berperan dalam regenerasi petani melalui organisasi sayap, seperti Pemuda HKTI. Di mana mereka anak-anak muda yang membantu persoalan paskapanen dalam hal marketing dengan memanfaatkan kemajuan teknologi,” jelas Moeldoko.

Aksi Long March Hari Tani Ke DPRD Solo Dibubarkan, Mahasiswa: Kami Tak Ada Niat Rusuh, Apalagi Bawa Sajam!

Advertisement

Presiden Direktur Solopos Grup Arif Budisusilo selaku moderator juga menyampaikan pertanyaan dari peserta diskusi virtual, yakni soal pertanian organik.

Menurut Moeldoko pertanian organik bisa dilaksanakan, namun ada kompleksitas untuk melakukan secara murni. Seperti sumber air, dari mana apakah benar-benar tidak tercemar bahan kimia. Misal dari gunung, apakah di atas benar-benar tidak tercemar bahan kimia.

“Kemudian pupuk kandang, apakah hewannya benar-benar diberi pakan organik. Jadi kompleks, namun kita bisa ke sana, seperti yang sedang dilakukan di Sragen, Jawa Tengah,” imbuh Moeldoko.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif