Soloraya
Selasa, 14 Desember 2021 - 17:49 WIB

Komisi C DPRD Karanganyar Minta Masjid Agung Selesai Tepat Waktu

Akhmad Ludiyanto  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Masjid Agung Karanganyar yang masih dalam proses pembangunan. Foto diambil Selasa (14/12/2021). (Solopos.com/Akhmad Ludiyanto)

Solopos.com, KARANGANYAR — Komisi C DPRD Karanganyar meminta rekanan pelaksana pembangunan Masjid Agung Karanganyar agar menyelesaikan pekerjaan tepat waktu, yakni 23 Desember 2021.

“Terkait pembangunan Masjid Agung, sesuai tupoksi kami di Komisi C sangat berharap pembangunan yang sifatnya multiyears dan sekarang pembangunannya masih berlangsung ini bisa terselesaikan sesuai deadline atau waktu yang telah ditentukan dan sesuai perencanaan,” ujar Ketua Komisi C, Hanung Turmuji, Selasa (12/12/2021).

Advertisement

Pihaknya akan sangat menyayangkan jika pembangunan tersebut molor. Pihaknya juga meminta kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Karanganyar untuk mengambil kebijakan yang tepat.

Baca Juga: Masjid Agung Ditarget Jadi Pas HUT Karanganyar, DPUPR Tak Bisa Pastikan

Advertisement

Baca Juga: Masjid Agung Ditarget Jadi Pas HUT Karanganyar, DPUPR Tak Bisa Pastikan

“Dan apabila pembangunan Masjid Agung Karanganyar tersebut mengalami keterlambatan atau tidak bisa terselesaikan sesuai waktu yang ditentukan kami Komisi C sangat menyayangkan serta mengharap OPD [Organisasi Perangkat Daerah] terkait atau PPK [Pejabat Pembuat Komitmen] bisa mengambil sebuah kebijakan yang tepat terkait hal tersebut,” imbuhnya.

Pantauan Solopos.com pada Selasa (14/12/2021), pekerja pembangunan Masjid Agung masih menyelesaikan pekerjaan bangunan yang berlokasi di sebelah barat Alun-alun Karanganyar tersebut. Para pekerja di antaranya menyelesaikan pekerjaan menara, pengecatan dinding, dan lainnya.

Advertisement

Baca Juga: Komisi C DPRD Minta Pembangunan Masjid Agung Karanganyar Jangan Seperti Masjid Agung Klaten

Sebagai informasi, Masjid Agung Karanganyar akan memiliki empat menara yang dilengkapi lift. Masing-masing lif memiliki fungsi berbeda.

Dua lift di sisi timur ditujukan untuk akses menuju lantai dua. Sedangkan lift di menara barat fungsinya sebagai akses menuju menara pandang. Masjid itu juga memiliki ornamen dan payung mekanik yang akan ditempatkan di luar masjid.

Advertisement

Masjid Agung Karanganyar bakal jadi salah satu masjid termegah di Bumi Intanpari. Masjid ini dibangun dengan dana APBD senilai Rp89 miliar.

Sebelumnya, Bupati Karanganyar, Juliyatmono, ingin Masjid Agung Al Madani itu menjadi kado tepat di Hari Jadi Karanganyar, sehingga harus selesai pada 18 November 2021. Namun keinginan tersebut gagal terwujud.

Baca Juga: Pembangunan Sudah 60%, Ini Penampakan Masjid Agung Karanganyar

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif