Soloraya
Minggu, 25 September 2022 - 20:45 WIB

Kronologi Ledakan di Asrama Brimob Sukoharjo, Jendela Rumah sampai Bergetar

Tiara Surya Madani  /  Suharsih  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dua aparat berjaga di pintu masuk Asrama Brimob, Telukan, Grogol, Sukoharjo, seusai kejadian ledakan di tempat tersebut, Minggu (25/9/2022) malam. (Solopos/Nicolous Irawan)

Solopos.com, SOLO — Satu orang polisi atas nama Bripka Dirgantara Pradipta, 35, mengalami luka akibat ledakan di Asrama Brimob Arumbara Jl Larasati No AA 12, Desa Telukan, Grogol, Sukoharjo, Minggu (25/9/2022) malam.

Ledakan itu diduga cukup keras hingga mengakibatkan jendela rumah-rumah di asrama itu bergetar. Berdasarkan siaran pers dari Humas Polda Jateng yang diterima Solopos.com, disebutkan ledakan terjadi pada Minggu sekira pukul 18.00 WIB.

Advertisement

Lokasinya di samping rumah Asrama Arumbara Desa Telukan, Grogol, Sukoharjo. Para penghuni asrama sedang berada di dalam rumah ketika tiba-tiba mendengar suara ledakan yang sangat kuat hingga mengakibatkan jendela bergetar.

Kemudian penghuni dan para tetangga asrama keluar dan langsung melihat ke depan rumah. Mereka melihat korban yakni Bripka Dirgantara Pradipta dalam keadaan berlumuran darah.

Selanjutnya korban ditolong oleh warga dan dibawa ke RS Indriati Solo Baru, namun kemudian dirujuk ke RSUD dr Moewardi Solo.

Advertisement

Baca Juga: Bum! Ada Ledakan di Asrama Brimob Telukan Grogol Sukoharjo, 1 Polisi Terluka

Saat ini, Unit Penjinak Bom (Jibom) tengah berada di lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara di rumah tersebut. Barang bukti yang diamankan berupa satu kotak paket kardus warga cokelat muda yang masih utuh dan serpihan bekas ledakan.

Di sisi lain, peristiwa ledakan ini juga menjadi perhatian warganet di media sosial. Beberapa warganet di kolom komentar unggahan akun Instagram @infocegatansukoharjo mengaku mendengar ledakan yang cukup keras dari arah Asrama Brimob, Telukan.

Advertisement

Mereka pun bertanya-tanya apa penyebab ledakan tersebut. “telukan krungu banter min. apa yo” komentar pengguna aku @pejuangsukses1102.

Baca Juga: 26 Orang Meninggal Dunia akibat Kecelakaan Lalu Lintas di Sukoharjo Tahun Ini

“sami, perum grogol indah nggih bianter banget nopo jane gih min @infocegatansukoharjo,” timpal pengguna akun @satrria.dohc246_.

“infonya mau buka paketan,, tapi ternyata BOM… Baru disterilkan tim brimob,” tulis warganet lain dengan nama akun @wae.scorpy.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif