SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Arzetti Bilbina ingin menjaring talenta muda Jawa Tengah.

Solopos.com, SOLO – Di tengah kesibukannya sebagai anggota komisi VIII DPR RI, mantan model profesional Arzeti Bilbina masih memberikan perhatian terhadap regenerasi seni panggung hiburan Tanah Air.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Dalam kunjungan road show-nya ke Jawa Tengah, Arzeti yang juga pemilik Zema artist Management menjaring dan mendidik talenta-talenta baru di sejumlah daerah di seputaran Kota Solo, Jawa Tengah.

Tak hanya diikuti oleh peserta seputaran Kota Solo, masyarakat luar Kota Solo seperti Semarang, Brebes,  bahkan Madiun dan Nganjuk pun rela datang dari jauh untuk mengikuti proses workshop dan lomba.

Total 27 orang peserta dibagi menjadi dua kategori, yakni kategori A untuk anak usia 5-12 tahun dan  kategori B untuk anak-dewasa usia 13-25 tahun. Workshop casting dan modelling yang diselenggarakan pada Sabtu (10/10/2015) berlanjut dengan lomba serupa pada Minggu (11/10/2015) sore di The Park Mall, Solo Baru.

Salah seorang model cilik asal Kota Semarang, Aurora Florentina Rossie, 7, mengaku belajar banyak dari workshop serta lomba casting dan modeling tersebut. Meski masih berusia belia, tanpa canggung Aurora bergaya dan berlenggak-lenggok bak peragawati profesional di atas catwalk.

“Kami mengapresiasi bakat-bakat muda yang ada di daerah. Dari sini saya melihat ada banyak anak dengan potensi dan kemauan besar yang memang harus lebih digali dan dipoles. Mereka tidak kalah dengan model-model cilik ibukota,” terang Arzeti saat diwawancarai Solopos.com seusai penyerahan piala dan merchandise untuk para pemenang lomba.

Sebelumnya Arzeti memang telah bekerjasama dengan sejumlah manajemen artis lokal dan telah menelisik bakat-bakat baru yang ada di sejumlah daerah.

Sementara itu General Manager The Park Mall, Erik Suhendar, menuturkan rangkaian acara workshop dan lomba casting serta modeling oleh Zema Management tersebut merupakan rangkaian dari 2nd anniversary The Park Mall Solo Baru.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya