SOLOPOS.COM - Penampilam Parade Hujan bawakan sejumlah lagu saat Festival Lokananta pada Sabtu (3/6/2023). (Solopos.com/Nova Malinda).

Solopos.com, SOLO —Grup Band Parade Hujan atau dulunya Payung Teduh, sukses menuntaskan euforia penonton Festival Lokananta 2023 di hari pertama, Sabtu (3/6/2023) malam. Lagu terakhir Parade Hujan itu menutup kemegahan acara festival dengan sempurna di hari pertama.

Akad menjadi lagu terakhir yang dibawakan oleh Parade Hujan sekitar pukul 23.15 WIB. Sebagai lagu pamungkas, Akad berhasil menyentuh emosi seluruh penonton yang ada di depan festival.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Walau hampir di pengujung hari, para penonton masih setia berdiri di depan panggung dan hanyut dalam lirik alunan melodi lagu Akad. Semua penonton terpaku bernyanyi bersama. Lagu Akad mengajak para penonton bernostalgia sekaligus menikmati momen indah di bawah langit Lokananta saat malam hari.

Lagu Akad terasa begitu dijiwai oleh para penonton. Mereka baru memalingkan badan setelah suara sang vokalis dan alunan musik bener benar terhenti.

Parade Hujan membuka penampilannya dengan alunan intro Lagu Resah. Saat itu, para penonton pun terhipnotis, dan seketika merapat ke barisan depan panggung. Lirik parararara yang khas dari Lagu Resah mendayu-dayu di telinga penonton.

Semua penonton ikut bernyanyi dan larut dalam lirik dan alunan musim sejak lagu pertama dibawakan. Sejumlah lagu-lagu hits milik Payung Teduh seperti Untuk Perempuan Yang Sedang Dalam Pelukan, begitu mengobati kerinduan para penonton di Festival Lokananta 2023.

Lagu-lagu yang dipersembahkan pada malam itu berhasil menciptakan pengalaman yang berkesan bagi para penonton. Pengalaman berkesan dari para penonton juga terwujud karena dukungan sound system yang berkualitas. Di samping itu, keberdaan Lampu sorot dari panggung megah juga menambah keindahan langit malam di Lokananta.

Seperti diketahui, Festival Lokananta 2023 open gate sejak pukul 14.00 WIB. Sejumlah artis lintas generasi sudah tampil di hari pertama. Di antaranya meliputi Teori, Sore, Down For Life, Project Pop, David Bayu, dan The Adams. Sederet artis dan grup band ini tampil di panggung terbuka Gesang dan Waldjinah. Sementara Andien, Fariz RM Anthology, serta Vina Panduwinata tampil di panggung Maladi VIP.

Di hari pertama, total sebanyak 10 grup band sukses menghibur penonton dengan menampilkan karya terbaik mereka di Festival Lokananta 2023. Dari rekapan data, jumlah tiket yang terjual untuk acara festival ini genap mencapai 2.500 tiket.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya