SOLOPOS.COM - Ilustrasi korban kecelakaan lalu lintas. (Freepik)

Solopos.com, KARANGANYAR-Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) terjadi di wilayah Papahan, Kabupaten Karanganyar, pada Sabtu (4/5/2024) subuh dengan korban pengendara sepeda motor Yamaha Mio.

Korban yang belum diketahui identitasnya tersebut dilaporkan meninggal dunia. Hingga kini jenazah korban masih berada di RSUD Karanganyar.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Informasi yang dihimpun Solopos.com, lakalantas itu diduga terjadi sekitar pukul 04.30 WIB. Saat itu korban perempuan yang tidak membawa kartu identitas diri mengendarai sepeda motor Yamaha Mio Nopol AD 5430 NA. Korban ditemukan tergeletak di barat lampu merah Papahan.

Saat ditemukan pengendara Mio yang mengalami lakalantas di Papahan Karanganyar itu menderita luka parah dengan pendarahan di bagian hidung. Sukarelawan Pemuda Pancasila dan Suket Teki membantu evakuasi terhadap korban lakalantas tersebut.

Anggota Relawan Pemuda Pancasila, Iwan, mengatakan korban dibawa ke RSUD Karanganyar. Saat dievakuasi, korban masih hidup dengan kondisi luka parah di bagian kepala. Korban mengalami pendarahan di bagian hidung.

Korban mengembuskan napas terakhir saat mendapatkan perawatan di rumah sakit. “Korban seorang perempuan. Tidak membawa identitas sama sekali. Sampai sekarang masih di RSUD belum teridentifikasi identitasnya,” kata dia kepada Solopos.com.

Dia menyebutkan ciri-ciri pengendara motor Mio yang mengalami lakalantas di Papahan, Karanganyar itu menggunakan baju berwarna hitam, celana jeans biru muda dan mengendarai sepeda motor Yamaha Mio Nopol AD 5430 NA. Dia berharap identitas korban segera terungkap.

“Kami tidak tahu apakah korban ini laka tunggal atau korban tabrak lari. Karena sudah posisi tergeletak di barat lampu merah Papahan,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya