Soloraya
Senin, 18 April 2022 - 15:13 WIB

Layani Penukaran Uang Baru, Bank Jateng Sragen Sediakan Rp4,44 Miliar

Tri Rahayu  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Seorang petugas Bank Jateng Cabang Sragen melayani warga yang tukar uang recehan, Senin (18/4/2022). (Solopos.com/Tri Rahayu)

Solopos.com, SRAGEN — Bank Jateng Cabang Sragen menyiapkan uang recehan sebanyak Rp4,44 miliar untuk melayani warga uang ingin menukar uang lama dengan yang baru menjelang perayaan Idulfitri 2022. Uang recehan itu biasanya dipakai untuk tradisi memberi “uang fitrah” bagi kerabat yang masih anak-anak.

Warga yang menukarkan uang di Bank Jateng setiap harinya antara 50-100 orang. Pihak bank mensyaratkan warga membawa KTP untuk menukar uang baru, biasanya pecahan Rp2.000, Rp5.000. Rp10.000 dan Rp20.000. Maksimal tiap orang hanya bisa menukar uang baru senilai Rp3,7 juta.

Advertisement

Seorang warga Kebonromo, Ngrampal, Wati, memanfaatkan palfon maksinal menukar uang baru yakni Rp3,7 juta. Ia menukarnya untuk mendapatkan semua pecahan dari Rp2.000-Rp20.000. “Keponakan saya banyak karena satu trah keluarga besar. Biasanya saat Lebaran memang mendapat uang baru dan anak-anak itu menjadi senang. Sambil ngumpul-ngumpul mereka dapat uang baru,“ ujarnya, Senin (18/4/2022).

Baca Juga: Lokasi dan Jadwal Penukaran Uang Baru di Solo, Gratis Lur!

Sementara Warga Mondokan, Sragen, Nurika, juga menukarkan Rp1,5 juta untuk pecahan Rp5.000-an dan Rp10.000. “Saya antre sudah sepekan lalu dan baru bisa mengambil hari ini [Senin],“ katanya.

Advertisement

Yang melaksanakan tugas (Ymt) Pemimpin Bank Jateng Cabang Sragen, Yunus Anis CA, mengungkapkan pelayanan penukaran uang sudah dimulai sejak pekan pertama hingga pekan terakhir Ramadan. Pelayanan penukaran uang dilakukan setiap Senin, Rabu, dan Jumat.

“Total dana yang disiapkan dari Bank Indonesia untuk Bank Jateng senilai Rp4,44 miliar. Pertukaran uang ini untuk mendukung budaya Lebaran yang ada uang fitrah,” ujarnya.

Baca Juga: Ini Hukum Sebenarnya Menukar Uang Baru saat Lebaran Menurut Islam

Advertisement

Menurut Yunus, Animo masyarakat untuk menukar uang lama dengan uang baru cukup tinggi menjelang Lebaran ini. Semakin mendekati Lebaran semakin banyak permintaan karena mungkin ada yang menunggu THR cair.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif