SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemudik. (JIBI/Solopos/Dok.)

Lebaran 2015 mulai diramaikan dengan kedatangan para pemudik.

Solopos.com, WONOGIRI – Sebanyak 2.424 pemudik mulai berdatangan di Terminal Giri Adipura, Senin (6/7/2015). Jumlah pemudik diprediksi meningkat pada H-7 Lebaran.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Pengelola Terminal Giri Adipura Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Wonogiri, Sutadi, mengatakan pemudik yang masuk di terminal Giri Adipura mulai terlihat pada H-15 dengan jumlah pemudik sebanyak 513 orang/hari.

Jumlah pemudik semakin bertambah pada H-11 Lebaran atau Senin (6/7) dengan jumlah pemudik sebanyak 2.424 orang/hari.

“Total keseluruhan pemudik yang masuk di terminal mulai H-15 sampai H-11 Lebaran atau selama lima hari sebanyak 6.330 orang,” ujar Sutadi saat ditemui di terminal, Selasa (7/7/2015).

Dia mengatakan bus yang datang di terminal terjadi peningkatan dari sebelumnya sebanyak 95 bus/hari pada H-15 bertambah menjadi 151 bus/hari H-11 Lebaran.

Sementara itu, pemudik yang berangkat dari terminal Wonogiri pada H-15 sebanyak 684 orang/hari. Namun, pada H-11 Lebaran terjadi penurunan jumlah pemberangkatan penumpang sebanyak 681 orang/hari.

“Pemudik yang datang di terminal sebagian besar dari Jakarta dan Bandung. Rata-rata setiap bus membawa pemudik sebanyak sepuluh orang hingga 20 orang/hari,” kata dia.

Dia mengatakan kedatangan pemudik di terminal kebanyakan datang pada malam hari hingga dini hari. Sementara pemudik yang berangkat dari terminal berangkatnya siang hingga sore.

Dia menilai peningkatan pemudik pada H-11 masih normal.

“Sebagian besar bus yang datang dan berangkat di terminal merupakan bus lokal. Bus dari luar daerah belum banyak yang masuk ke terminal,” kata dia.

Dia memprediksi peningkatan pemudik terjadi pada H-7 sampai H-5 Lebaran karena sudah banyak para pekerja di perusahaan libur. Sementara pemudik gratis kemungkinan besar akan datang pada Selasa (14/7/2015) dan Rabu (15/7/2015).

“Kalau tidak ada perubahan pemudik gratis akan datang pada H-2 atau H-1 Lebaran,” kata dia.

Dia mengatakan secara menyeluruh terminal sudah siap menyambut kedatangan pemudik. Perbaikan sejumlah infrastruktur jalan diterminal sudah diperbaiki. Sementara itu, pemasangan kamera closed circuit television (CCTV) akan dipasang dua hari ke depan.

“Kami mengerahkan empat petugas untuk antisipasi copet dan tindakan kejahatan,” kata dia.

Sementara itu, Pemilik PO Tunggal Daya Ngadirojo, Sutardi, mengatakan H-10 Lebaran belum ada peningkatan permintaan tiket mudik. Permintaan tiket saat ini sebanyak 70 orang/hari dengan harga tiket Rp170.000 untuk jurusan Jakarta-Wonogiri.

“Kami memprediksi peningkatan pemudik terjadi pada H-7 atau H-5 Lebaran,” kata dia.

Dia mengatakan untuk perjalanan bus mudik sampai sejauh ini lancar. Pengalaman tahun lalu jalan mudik mulai macet pada H-7 Lebaran karena banyak pemudik yang menggunakan sepeda motor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya