SOLOPOS.COM - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo saat berada di acara jalan sehat yang digelar PDIP Solo di Jalan Ir. Juanda, Jebres, Minggu (23/7/2023). (Solopos.com/Bony Eko Wicaksono)

Solopos.com, SOLO — Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo diteriaki presiden saat kegiatan jalan sehat bersama kader PDIP Solo menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan RI. Belasan ribu peserta melambaikan tangan kepada Ganjar Pranowo saat melewati podium garis start jalan sehat.

Pantauan Solopos.com, Minggu (23/7/2023), belasan ribu peserta jalan sehat memakai kaus serbamerah di Jalan Ir. Juanda, Jebres. Mereka membentuk barisan di bahu jalan mulai dari simpang Kelurahan Pucangsawit hingga depan Pasar Pucangsawit.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Tepat pukul 07.00 WIB,  Ganjar Pranowo tiba di lokasi jalan sehat. Ganjar langsung diserbu para kader dan simpatisan partai berlambang banteng moncong putih.

Pria berambut putih itu dielu-elukan para peserta jalan sehat. Ganjar didampingi Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka; Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo; dan sejumlah bakal calon legislatif (bacaleg) PDIP Solo.

Secara spontan, para peserta jalan sehat langsung meneriaki presiden saat bersalaman dengan Ganjar Pranowo.

“Pak Ganjar Presiden. Pak Ganjar Presiden,” teriak para peserta jalan sehat.

Mereka juga meneriakkan yel-yel Ganjar Pranowo sebagai calon pemimpin masa depan Indonesia. Ganjar dinilai figur yang paling tepat meneruskan tongkat estafet Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Kinerja Pak Ganjar dalam membangun Jawa Tengah cukup bagus. Figur Pak Ganjar juga low profile, sederhana dan nguwongke wong cilik,” kata seorang peserta jalan sehat asal Kelurahan Jebres, Imam Santoso.

Dia menilai program-program pembangunan di era Presiden Jokowi harus dilanjutkan pada masa mendatang. Misalnya, pembangunan di sektor infrastruktur yang sangat masif sehingga mampu mendongkrak perekonomian daerah.

Belasan ribu peserta jalan sehat dilepas langsung oleh Ganjar Pranowo. Mereka berjalan santai menyusuri rute sepanjang tiga kilometer. Mulai dari depan Pasar Pucangsawit-TMP Kusuma Bakti-depan kampus UNS-Jalan Ir Juanda.

“Yang semangat bapak-bapak dan ibu-ibu. Ini salah satu cara untuk hidup sehat dengan jalan sehat,” kata Ganjar Pranowo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya