Soloraya
Selasa, 19 Januari 2021 - 13:51 WIB

Lockdown Selesai, Kantor Camat Jogonalan Klaten Dibuka Besok

Ponco Suseno  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Seorang petugas menyemprot desinfektan di Kecamatan Jogonalan, Selasa (19/1/2021). Sesuai rencana, kantor kecamatan tersebut dibuka, Rabu (20/1/2021). (Istimewa/Dokumentasi Pemerintah Kecamatan Jogonalan)

Solopos.com, KLATEN -- Pemerintah Kecamatan Jogonalan mengakhiri kebijakan lockdown di kantor kecamatan setempat hari ini, Selasa (19/1/2021). Sesuai rencana, Kantor Kecamatan Jogonalan, Klaten, kembali dibuka, Rabu (20/1/2021) pagi.

Sebagaimana diketahui, kebijakan lockdown terpaksa diambil guna mencegah persebaran virus corona pasca-Camat Jogonalan, Sutopo dinyatakan positif Covid-19, Sabtu (16/1/2021). Camat Jogonalan, Sutopo menjalani isolasi mandiri selama kantor kecamatan ditutp.

Advertisement

Sekretaris Camat (Sekcam) Jogonalan, Murdoko, mengatakan sebanyak tiga pegawai di kecamatan setempat sudah menjalani tes swab yang diselenggarakan Dinas Kesehatan (Dinkes) Klaten, Senin (18/1/2021).

Misteri Alas Purwo, Ibu Kota Alam Gaib Indonesia

Advertisement

Misteri Alas Purwo, Ibu Kota Alam Gaib Indonesia

Ketiga pegawai tersebut mengikuti tes swab karena kontak erat dengan Camat Jogonalan di waktu sebelumnya. Di antara ketiga pegawai yang menjalani tes swab itu, yakni Murdoko.

"Saya sendiri ikut tes swab kemarin. Alhamdulillah, hasil dari tiga orang itu negatif Covid-19 semua. Sesuai rencana, hari ini hari terakhir kantor kecamatan ditutup. Besok pagi, sudah mulai dibuka kembali," kata Murdoko, kepada Solopos.com, Selasa (19/1/2021).

Advertisement

"Sampai saat ini, kami belum tahu pak camat terpapar virus corona dari mana? Yang terpenting, kami langsung menyikapi setelah itu. Di antaranya penyemprotan desinfektan dan penutupan kantor sementara. Semoga dengan cara seperti itu, bisa mencegah persebaran Covid-19," katanya.

Mbak You Ramal Jokowi Lengser, Deddy Corbuzier: Cari Duit Itu

Covid-19 Jogonalan

Selain Camat Jogonalan, Sutopo, seorang pegawai yang menduduki jabatan staf di kecamatan setempat juga terpapar virus corona. Di sisi lain, total pegawai di Kecamatan Jogonalan mencapai 45 orang.

Advertisement

"Kami berharap semoga diberi kesehatan semua. Pak camat juga segera sembuh. Masyarakat tetap tenang dan tak perlu panik. Protokol kesehatan tetap ditaati," kata Murdoko.

Gibran Komentari Cekcok PKL dan Satpol PP di Sukoharjo, Ini Katanya

Koordinator Penanganan Kesehatan Satgas PP Covid-19 Klaten, Cahyono Widodo, mengatakan jumlah kasus Covid-19 di Kabupaten Bersinar terus mengalami penambahan. Hingga Senin (18/1/2021), jumlah kumulatif Covid-19 di Klaten mencapai 3.938 kasus. Sebanyak 442 orang menjalani perawatan/isolasi mandiri. Sebanyak 3.289 orang dinyatakan sembuh. Sebanyak 207 orang meninggal dunia.

Advertisement

"Kami mengimbau seluruh elemen masyarakat untuk lebih disiplin menaati protokol kesehatan. Utamanya 3M, yakni memakai masker, menjaga jarak, dan rutin mencuci tangan pakai sabun," kata Cahyono Widodo.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif