SOLOPOS.COM - Flyer Ngabuburit Demokrasi New Comers di Parlemen Solo, Menyala! Yang akan digeber di The Apic Banyuanyar, Solo, Selasa (19/3/2024). (Istimewa)

Solopos.com, SOLO—Sebuah acara menarik akan digeber di The Apic Banyuanyar, Banjarsari, Solo, Selasa (19/3/2024) pukul 15.30 WIB.

Acara bertajuk Ngabuburit Demokrasi New Comers di Parlemen Solo, Menyala! tersebut akan diisi bincang asyik dengan para Caleg pendatang baru DPRD Solo. Diskusi dikemas serius tapi santai membahas banyak hal.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Mulai tema-tema serius tugas dan peran legislator, hingga tema ringan tentang sosok para Caleg pendatang baru. Diskusi juga bisa membahas tentang pekerjaan rumah (PR) pembangunan lima tahun ke depan.

Para Caleg pendatang baru yang diundang menjadi narasumber yaitu Sri Martuti dari PKB, Sekar Tandjung dari Partai Golkar, Yanuar Sindu Riyanto dari Partai Gerindra, Sonny dari PSI, serta Kevin Fabiano dari PDIP.

Ada juga Caleg PKS, Daryono, dan Caleg PAN, Achmad Sapari. Kehadiran para Caleg pendatang baru akan memberikan warna tersendiri di parlemen. Darah segar mereka akan membuat parlemen menjadi dinamis.

Berdasarkan flyer acara yang diperoleh Solopos.com, Minggu (17/3/2024), diskusi Ngabuburit Demokrasi digelar Forum Diskusi Demokrasi Surakarta (FDDS) yang diinisiasi eks Ketua KPU Solo, Nurul Sutarti.

Ada juga sosok Niken Satyawati, pegiat Kota Solo, di belakang FDDS. FDDS disebut sebagai forum independen dan non-partisan yang lahir sebagai jembatan antara masyarakat Solo dengan Caleg terpilih kota ini.

Dalam forum tersebut para Caleg dapat menyampaikan program kerjanya ketika duduk di parlemen, atau sekedar mengenalkan diri. Diskusi dijamin gayeng dengan kehadiran tokoh masyarakat, pengamat dan influencer.

Sejumlah pengamat yang diundang yaitu Ketua PWI Solo, Anas Syahirul, akademisi Akhmad Ramdhon dan Sunny Ummul Firdaus. Sedangkan dari unsur tokoh masyarakat ada belasan orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya