Soloraya
Selasa, 5 Juli 2022 - 20:34 WIB

Mahasiswa UNS asal Sragen Ini Juara II Lomba Orienteering Nasional

Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Mahasiswa UNS asal Sragen, Aji Santoso, juara II lomba Orienteering Nasional. (Istimewa/Pemkab Sragen)

Solopos.com, SRAGEN — Mahasiswa Univeristas Sebelas Maret (UNS) Solo asal Sragen, Aji Santoso, berhasil jadi juara II lomba Orienteering Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (FORNAS) VI Palembang 2022. Mahasiswa semester 6 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia ini mengalahkan 147 pesaing dari 12 provinsi dalam cabor orienteering.

Orienteering adalah olahraga menemukan sejumlah lokasi di medan sebenarnya dengan menggunakan peta dan kompas. Titik-titik lokasi dalam orienteering disebut titik kontrol. Pelaku atau peserta orienteering disebut orienteer.

Advertisement

Aji Santoso merupakan satu dari 4 atlet yang mewakili kontingen Provinsi Jawa Tengah yang mengikuti cabor Orienteering yang telah dilaksanakan pada 2-3 Juli 2022 lalu.

“Alhamdulillah, dapat medali perak. Dari Sragen hanya saya yang ikut pada cabor orienteering, kalau untuk kontingen Jawa Tengah ada 4 Atlet dan 2 ofisial sekaligus Ketua Umum (Ketum) dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) FONI Jateng,” terang Aji, seperti dikutip dari situs Pemkab Sragen, Selasa (5/7/2022).

Baca Juga: Venue Tenis Meja ASEAN Para Games 2022 Akhirnya di Solo Techno Park

Advertisement

Aji turun di kategori M21 sepanjang 2,8 km. Jarak tersebut dihitung dengan menarik garis lurus dari titik 1 sampai finis. “Tetapi realita hasil jaraknya tergantung pemilihan jalur ketika lomba. Karena peserta bebas memilih jalur, semakin efektif jalur yang dipilih akan semakin pendek dan cepat,” lanjut Aji.

Olahraga orienteering telah digeluti Aji sejak 2015 pada saat ikut ekstrakurikuler di SMK Negeri 1 Miri, Sragen. Sejauh ini sudah lebih dari 30 lomba orienteering dan lari telah ia ikuti.

“Karena sudah lama menekuni orienteering dan ini adalah keikutsertaan orienteering pertama di Fornas,” katanya.

Advertisement

Sebelum mengikuti lomba tingkat nasional ini, Aji rutin latihan lari interval dan simulasi orienteering di rumah dan belakang kampusnya.

Baca Juga: PLN Siap Bagikan 1.000 Kompor Induksi Gratis di Solo, Siapa yang Dapat?

Aji berharap untuk masyarakat Sragen semakin giat dan tertarik berolahraga, apapun olahraganya, khususnya berlari.

“Karena lari adalah olahraga yang mudah. Semoga pelari-pelari Sragen bisa semakin kompak, berkembang, berprestasi, dan memiliki dampak positif bagi lingkungannya,” harap Aji.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif