Soloraya
Jumat, 28 Juni 2024 - 10:57 WIB

Mangkupelem Berdansa, Inovasi Pelayanan Publik Kelurahan Mangkubumen Solo

Kurniawan  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah warga Kelurahan Mangkubumen, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, memanfaatkan layanan Mangkupelem Berdansa di kantor kelurahan setempat, Kamis (27/6/2024) sore. (Solopos.com/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO–Pemerintah Kelurahan Mangkubumen, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, membuat inovasi unik dan menarik dalam pelayanan kepada masyarakat.

Inovasi tersebut Bernama Mangkupelem Berdansa yang merupakan singkatan dari Mangkubumen Pelayanan Malam Bersinergi dengan Bapenda dan DPMPTSP. Hal itu disampaikan Kasi Pemerintahan, Pelayanan Publik dan Keamanan Ketertiban Mangkubumen, Bunga An Nisaa, Kamis (27/6/2024).

Advertisement

Menurut dia Mangkupelem Berdansa merupakan inovasi turunan dari inovasi Pemerintah Kecamatan Banjarsari yang diberi nama Mlebu Peteng.

Di Mangkubumen namanya Mangkupelem atau Mangkubumen Pelayanan Malem. Layanan itu untuk mengakomodasi masyarakat yang sibuk bekerja.

Advertisement

Di Mangkubumen namanya Mangkupelem atau Mangkubumen Pelayanan Malem. Layanan itu untuk mengakomodasi masyarakat yang sibuk bekerja.

“Sebenarnya sudah sekitar setahun Mangkubumen punya inovasi turunan dari Mlebu Peteng. Kami beri nama Mangkupelem. Kami adakan layanan malam untuk mengakomodasi warga yang tidak bisa mendapatkan pelayanan pada jam kerja. Kami buka pukul 16.30 WIB hingga 19.00 WIB,” ujar dia.

Melihat kondisi masyarakat, Bunga menjelaskan pihaknya menambahkan layanan berkolaborasi dengan Bapenda dan DPMPTSP yang disingkat Berdansa.

Advertisement

Sedangkan pelayanan tambahan pada Kamis yaitu pelayanan publik serta pelayanan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). Pelayanan ini meliputi pembayaran dan updating data

“Dengan Bapenda layanan PBB, bayar, dan update data. Jadi mereka tidak perlu ke Bank Jateng atau UPT Bapenda. Kan biasanya mengajukan perubahan data harus ke Balai Kota,” urai dia.

Bunga mengatakan antusiasme masyarakat untuk memanfaatkan layanan tersebut cukup bagus. Sehingga ada kemungkinan layanan tersebut ditambah pada hari-hari yang lainnya.

Advertisement

“Untuk layanan yang NIB sudah berjalan beberapa bulan, dan untuk yang Bapenda baru beberapa pekan terakhir,” sambung dia.

Walaupun merupakan wilayah perkotaan, Bunga menerangkan karakteristik masyarakat Mangkubumen unik. Mereka sejatinya paham bisa mengurus NIB secara online, termasuk pembayaran PBB bisa menggunakan M-Banking. Tapi mereka lebih percaya orang daripada teknologi.

“Kemarin banyak datang mengeluhkan data PBB mereka salah. Mereka mau mengubah nama, besaran, harus ke Bapenda bingung. Jadi kami bikin inovasi pelayanan ini untuk warga,” kata dia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif