Soloraya
Kamis, 15 Oktober 2020 - 08:45 WIB

Menara Masjid Al Aqsha Klaten Tak Kunjung Dibuka untuk Umum, Ternyata Ini Sebabnya

Taufiq Sidik Prakoso  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Warga melintas di depan kawasan menara Masjid Agung Al Aqsha Klaten, Rabu (14/10/2020). (Solopos-Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATEN – Sejak proyek pembangunan rampung pada 2019 lalu hingga kini Menara Masjid Agung Al Aqsha Klaten belum dibuka untuk umum.

Padahal menara Masjid Agung Al Aqsha itu bisa menjadi objek wisata baru dengan melihat panorama Klaten dari ketinggian.

Advertisement

Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperwaskim) Klaten mengusulkan anggaran untuk penambahan perlengkapan serta perbaikan pada bagian dalam menara masjid.

Reruntuhan Candi di Situs Kali Woro A Klaten Tak Terawat, Begini Kondisinya

Advertisement

Reruntuhan Candi di Situs Kali Woro A Klaten Tak Terawat, Begini Kondisinya

Kepala Disperwaskim Klaten, Pramana Agus Wijanarka, mengatakan menara belum dibuka untuk umum menyusul masih ada pembenahan. Tahun ini, ada pemagaran di kawasan menara masjid dengan alokasi anggaran dari APBD perubahan sekitar Rp192 juta.

Pada 2021, ada rencana pengalokasian anggaran untuk menara sekitar Rp2 miliar. Alokasi anggaran itu untuk pengadaan genset serta pemeliharaan seperti pada bagian lift.

Advertisement

Ini dia 3 dari 6 Objek Wisata Milik Pemkab Klaten yang Sudah Dibuka Lagi

Alasan lain menara masjid belum dibuka untuk umum yakni belum dilengkapi diorama. Pramana menjelaskan menara masjid bakal ditambahi diorama yang menceritakan sejarah pendirian Masjid Agung Al Aqsha Klaten.

“Sebelum ada menara kondisinya seperti apa kemudian dibangun masjid dan menara seperti apa ini nanti disajikan dalam teknologi informatika. Rencana diorama pada bagian lantai dasar,” tutur dia.

Advertisement

Hanya saja, penambahan diorama itu membutuhkan dana tak sedikit. Pramana memperkirakan butuh alokasi anggaran sekitar Rp1,5 miliar.

Soal pembukaan menara Masjid Agung Al Aqsha untuk umum, Pramana memperkirakan pada 2021 setelah pembenahan selesai dilakukan. Selain itu, pembukaan menara untuk umum juga tergantung kebijakan bupati.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, menara Masjid Agung Al Aqsha Klaten setinggi 66,66 meter. Gardu pandang dengan jendela kaca mengelilingi menara berada pada ketinggian 35 meter.

Advertisement

Pembangunan Bertahap Dibiayai APBD Klaten

Menara itu melengkapi bangunan Masjid Agung Al Aqsha Klaten yang berada di tepi jalan raya Solo-Jogja, Desa Jonggrangan, Kecamatan Klaten Utara. Menara dibangun secara bertahap dibiayai APBD Klaten.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Klaten, Amin Mustofa, menjelaskan kelengkapan fasilitas menara masjid berupa diorama menjadi kewenangan Disperwaskim.

“Kami siap ketika dibutuhkan untuk mendapatkan materi informasi soal dokumen-dokumen sebelum dan sesudah kawasan tersebut dibangun masjid dan menara,” kata Amin.

Inspiratif! Paguyuban di Klaten Ini Dirikan Warung Makan Gratis di Tengah Pandemi

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif