Soloraya
Jumat, 15 Juli 2022 - 18:21 WIB

Menko PMK Minta Karanganyar Jadi Kabupaten Generatif, Apa Maksudnya?

Akhmad Ludiyanto  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendi dan Bupati Karanganyar, Juliyatmono, menanam bibit pohon di kompelks Kampus Universitas Muhammadiyah Karanganyar (Umuka), Jumat (15/7/2022). (Solopos.com/Akhmad Ludiyanto)

Solopos.com, KARANGANYAR — Kabupaten Karanganyar diharapkan menjadi kabupaten generatif yang menopang Solo sebagai pusat Soloraya. Keberadaan Universitas Muhammadiyah Karanganyar (Umuka) dinilai menjadi faktor yang mendukung Bumi Intanpari kabupaten generatif yang bisa menopang Kota Solo.

Hal tersebut dikatakan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendi, saat berkunjung ke Umuka, Jumat (15/7/2022). Muhadjir hadir dalam rangkaian acara Gebyar Mukatamar Muhammadiyah di kampus yang berlokasi di jalan Solo-Tawangmangu Desa Papahan, Kecamatan Tasikmadu tersebut.

Advertisement

Menurutnya, Solo harus ditopang oleh daerah sekelilingnya agar tidak menimbulkan efek parasitis. “Umuka merupakan bagian dari visi Bupati Karanganyar yang ingin menjadikan Karanganyar sebagai kabupaten generatif. Keberadaan Solo harus ditopang oleh daerah di sekitarnya. Jangan sampai Solo punya efek parasitis,” ujar Muhadjir.

Efek parasitis yang dimaksud semua potensi disedot oleh Kota Solo. Muhadjir meminta Karanganyar menjadi kabupaten generatif yang justru bisa menerima limpahan dari Solo. Keberadaan Umuka dan Masjid Agung Madaniyah Karanganyar, sambung dia, menjadi salah satu wujud Karanganyar menjadi kabupaten generatif.

Baca Juga: Menko PMK Ungkap Tujuan di Balik Pembangunan Masjid Agung Karanganyar

Advertisement

Dengan adanya kampus Umuka diharapkan akan memperkuat Karanganyar dari segi keilmuan. Dalam kesempatan itu Muhadjir, bersama Bupati Karanganyar Juliyatmono, dan Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Karanganyar Muh. Syamsuri menanam bibit pohon di area kampus sebagai bagian dari program penanaman 10 juta pohon yang dicanangkan pemerintah.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif