SOLOPOS.COM - Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) Didiek Hartantyo, Direktur Utama PT KAI Commuter Asda Artriviyanto, dan Mangkunagoro X mengikuti parade becak di depan Stasiun Solo Balapan, Minggu (3/11/2023). (Solopos.com/Wahyu Prakoso)

Solopos.com, SOLO– Sebanyak 50 pengemudi becak memeriahkan parade becak wisata dari Stasiun Solo Balapan sampai Pura Mangkunegaran, Kecamatan Banjarsari, Solo, Minggu (3/11/2023).

Pengemudi becak wisata itu mengantarkan 50 tamu istimewa, di antaranya Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) Didiek Hartantyo dan Direktur Utama PT KAI Commuter Asda Artriviyanto, dan K.G.P.A.A Mangkunagoro X

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Mereka baru saja melakukan perjalanan dengan Kereta Api Argo Dwipangga dari Stasiun Yogyakarta menuju Stasiun Balapan setelah seremonial peresmian hall baru di Stasiun Yogyakarta.

Mereka melakukan kirab sekitar 2 kilometer untuk peluncuran aplikasi C-Access di Pura Mamgkunegaran. KAI menggandeng Bank Mandiri dalam memgembangkan layanan aplikasinya. Rute yang dilewati adalah Jl Monginsidi, Jl Gajahmada, Jl Slamet Riyadi, Jl Diponegoro, Pura Mangkunegaran.

Para penumpang itu menikmati perjalanan dengan berbagai bangunan ikonik Kota Solo, antara lain Monumen Pers Nasional, Rumah Dinas Wakil Wali Kota Solo, dan Pasar Triwindu.

Parade becak wisata kali ini adalah rangkaian program KAI Commuter Gaya Generasi Urban yang ingin menunjukkan Commuter Line dan KAI Commuter adalah bagian dari masyarakat. Pengambilan rute dari Stasiun Solo Balapan ke Pura Mangkunegaran menunjukkan keterkaitan erat kereta api dengan Mangkunegaran. 

Didiek menjelaskan Pura Mangkunegaran mendukung hadirnya layanan kereta api di Kota Solo dengan menyediakan lahan untuk stasiun.

“Mangkunagoro IV merelakan kawasan Solo Balapan. Dulunya adalah lapangan pacuan kuda lalu dijadikan stasiun. Kenapa namanya Stasiun Solo Balapan karena merupakan tempat pacuan kuda,” jelas dia.

Menurut dia, PT KAI melakukan napak tilas dengan rute Stasiun Solo Balapan sampai Pura Mangkuengaran untuk meresmikan aplikasi C-Access.

Aplikasi C-Access versi terbaru dari KAI Commuter akan mempermudah masyarakat urban dan menjadi solusi terbaik bagi masyarakat,” ujar dia.

Pura Mangkunegaran dan pengelola kereta api, PT KAI dan PT KAI Commuter, serta Bank Mandiri berkolaborasi memberikan layanan kereta api terbaik bagi masyarakat. Harmoni antara keduanya menjadi motor penggerak ekonomi dan pembangunan di Kota Solo.

Harmoni tersebut akan diwujudkan dalam event Mangkunegaran Garden Orchestra di Taman Pracima, Pura Mangkunegaran, Minggu malam. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya