Soloraya
Jumat, 15 Oktober 2021 - 10:24 WIB

Mobil Rubicon Warga Sukoharjo yang Hilang Kabarnya Sudah Ketemu

Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Mobil mewah Rubicon yang dikabarkan hilang milik warga Sukoharjo terparkir di halaman Polda Jateng. (Istimewa/Bidhumas Polda Jateng)

Solopos.com, SEMARANG – Aparat Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Tengah (Jateng) dikabarkan telah mengungkap pencurian mobil mewah Jeep Wrangler Rubicon warna hitam milik warga perumahan Omaya Hunian 2 Desa Gentan, Kecamatan Baki, Sukoharjo.

Kabar tersebut diterima Solopos.com dari salah satu sumber di Polda Jateng yang enggan disebutkan namanya, Jumat (15/10/2021).

Advertisement

“Mobil Rubicon yang hilang sudah ketemu. Ini mobilnya ada di Polda [Jateng, Kota Semarang],” ujarnya sambil menunjukkan foto-foto mobil mewah itu di area parkir Polda Jateng, Kota Semarang.

Baca juga: Waduh! Jeep Wrangler Rubicon di Perumahan Elite Gentan Sukoharjo Hilang

Advertisement

Baca juga: Waduh! Jeep Wrangler Rubicon di Perumahan Elite Gentan Sukoharjo Hilang

Meski demikian, sumber Solopos.com itu mengaku belum bisa menyampaikan secara mendetail pengungkapan kasus pencurian mobil mewah milik warga Gentan Sukoharjo itu.

“Kasusnya belum digelar [jumpa pers]. Laporannya masih ditangani Ditreskrimum,” ujarnya.

Advertisement

“Kamu tanya langsung saja ke beliau [Dirreskrimum],” ujarnya.

Sebelumnya, mobil mewah senilai Rp1 miliar itu dikabarkan hilang pada Jumat (13/10/2021) siang. Mobil mewah berpelat nomor B 1300 UCY itu awalnya diparkir di halaman rumah.

Mobil mewah itu milik warga perumahan bernama Feri yang sehari-hari bekerja sebagai karyawan di suatu perusahaan telekomunikasi di Jakarta. Saat kejadian, Feri tidak berada di rumah dan mobil diparkir di rumah tetangga yang kosong.

Advertisement

Baca juga: Kawanan Pencuri Mobil Mewah asal Lampung Dibekuk Polda Jateng

Sementara itu, Dirreskrimum Polda Jateng, Kombes Pol. Djuhandani Rahardjo, belum memberikan keterangan terkait pengungkapan kasus pencurian mobil mewah jenis Rubicon milik warga Gentan Sukoharjo itu.

Saat dihubungi Solopos.com, baik melalui telepon seluler maupun aplikasi Whatsapp (WA), Djuhandani tidak menjawab.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif