Soloraya
Senin, 30 Mei 2011 - 16:32 WIB

Mobil sedan tabrak pembatas jalan

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kecelakaan Tunggal (SOLOPOS/Farida Trisnaningtyas)

Kecelakaan Tunggal (SOLOPOS/Farida Trisnaningtyas)

Boyolali (Solopos.com)–Sebuah mobil sedan ringsek setelah menabrak pembatas atau median jalan di Jalan Kartasura-Boyolali pada Senin (30/5/2011). Mobil berwarna silver itu rusak parah di beberapa bagian.

Advertisement

Bagian depan mobil parah dengan kondisi kaca pecah serta bumper depan ringsek. Diduga sang pengemudi yang merupakan warga Sidomulyo, Makamhaji, Kartasura, Sukoharjo ini dalam keadaan mengantuk sehingga mobil yang dikendarainya menyeruduk median jalan yang tengah dibangun.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun Espos, Senin (30/5/2011) menyebutkan peristiwa nahas itu terjadi pada pukul 13.30 WIB. Saat itu, sang pengemudi bernama Sandy Anandhita melaju dengan kecepatan cukup kencang dari arah barat. Diduga, sang sopir yang mengemudikan mobil merek Corolla, Toyota bernomor polisi AD 7829 LT  itu mengantuk.

“Sepertinya si sopir mobil ngantuk. Dia dalam perjalanan dari Salatiga mau menengok rumah barunya. Kemungkinan kecapekan,” ujar salah satu saksi, Agus.

Advertisement

(rid)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif