SOLOPOS.COM - Ilustrasi Motor Pemudik (Dok/JIBI/Solopos)

Ilustrasi Motor Pemudik (Dok/JIBI/Solopos)

Ilustrasi Motor Pemudik (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, WONOGIRI–Motor 81 pemudik asal Wonogiri akan diangkut menggunakan truk Kementerian Perhubungan pada Lebaran 2013. Sementara, pemiliknya mudik dengan bus yang juga disiapkan Kementerian tersebut.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Wonogiri, Ismiyanto, saat ditemui di Gedung DPRD, Selasa (23/7/2013), mengatakan informasi ada 81 warga Wonogiri yang ikut rombongan mudik gratis khusus pengguna sepeda motor itu diterima langsung dari Kementerian Perhubungan. Menurutnya, saat Kementerian tersebut membuka pendaftaran, hanya 81 pemudik asal Wonogiri yang mendaftar.

“Kuotanya berapa kami tidak tahu persis. Yang jelas 81 orang itu mendaftar ke Kementerian. Sepeda motor mereka yang diangkut pakai truk akan diturunkan di Kantor Dishubkominfo. Pemiliknya ambil ke kantor. Dapat bensin 1 liter untuk perjalanan ke rumah masing-masing,” jelas Ismiyanto.

Dia melanjutkan selama ini Wonogiri memang menjadi tujuan pemudik. Maka tidak heran jika setiap tahun ada saja perusahaan, instansi pemerintah bahkan partai politik (parpol) menyediakan fasilitas mudik gratis. Sebagai gambaran pada Lebaran 2012, jumlah pemudik yang menggunakan fasilitas mudik gratis mencapai ribuan orang yang diangkut menggunakan 293 unit bus dari 12 penyelenggara mudik gratis.

Dengan bertambahnya model mudik gratis, lanjutnya, besar kemungkinan jumlah pemudik yang memanfaatkan program mudik gratis pada tahun ini lebih banyak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya