SOLOPOS.COM - Sejumlah pemudik Wonogiri tiba di Terminal Giri Adipura Wonogiri, Selasa (18/4/2023). (Solopos/Muhammad Diky Praditia)

Solopos.com, WONOGIRI — Ribuan pemudik Wonogiri yang memanfaatkan program mudik gratis Lebaran 2023 dari pemerintah pusat maupun pihak lainnya berdatangan di Terminal Tipe A Giri Adipura Wonogiri sejak Senin (17/4/2023) malam.

Kepala Terminal Giri Adipura Wonogiri, Marjhono, mengatakan rombongan pemudik yang memanfaatkan layanan mudik gratis tiba di Wonogiri sekitar pukul 19.00 WIB. Jumlah bus yang membawa rombongan pemudik program mudik gratis dari arah Jabodetabek itu mencapai 59 unit.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Dari jumlah tersebut, ada 42 bus dari program mudik Pemprov DKI Jakarta dengan jumlah penumpang sebanyak 1.644. Mereka tiba dengan selamat tanpa kendala.

“Kemarin malam bus program mudik gratis dari Pemprov DKI Jakarta, Jasa Raharja, dan lainnya sudah tiba di Wonogiri. Penumpangnya ribuan,” kata Marjhono kepada Solopos.com, Selasa (18/4/2023).

Beberapa pemudik Lebaran 2023 tujuan Wonogiri juga turut membawa kendaraan sepeda motor. Kendaraan mereka diangkut menggunakan truk khusus yang mengangkut sepeda motor para pemudik dengan jumlah empat truk.

Menurut Marjhono, arus mudik di Terminal Giri Adipura Wonogiri mulai tampak melonjak sejak Kamis (13/4/2023). Jika pada hari biasa jumlah penumpang yang turun atau datang berkisar 1.000-1.500 orang, pada Kamis itu naik menjadi 2.800 orang.

Kemudian pada Minggu-Senin (16-17/4/2023) jumlah penumpang kedatangan melonjak tajam menjadi 4.014 orang dan 5.631 orang per hari. “Bisa dipastikan mereka adalah pemudik,” ujar dia.

Marjhono memprediksi puncak arus mudik di Wonogiri terjadi pada Rabu (19/4/2023). Hal itu lantaran cuti bersama sudah mulai pada hari tersebut.

Sementara itu, pantauan Solopos.com pada Selasa (18/4/2023) pukul 19.30 WIB, sejumlah bus reguler dan bus program mudik gratis Lebaran 2023 menurunkan pemudik di Terminal Giri Adipura Wonogiri.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, setidaknya ada dua layanan program mudik gratis yang diikuti pemudik tujuan Wonogiri pada malam itu. Keduanya yakni program dari Kementerian Perhubungan dan Jasa Raharja.

Salah satu pemudik yang ikut program mudik gratis, Eddy Prayitno, mengaku ikut layanan mudik gratis dari Pemprov DKI Jakarta. Pada program mudik gratis itu, dia juga membawa sepeda motornya. “Pulang bareng saudara. Kebetulan boleh bawa sepeda motor juga di program ini,” ujar dia.

Menurut Eddy, program mudik gratis itu sangat membantunya mengurangi pengeluaran untuk membeli tiket. Pada momen Lebaran seperti sekarang ini, harga tiket bus melonjak menjadi lebih dari Rp500.000/orang.

“Lumayan, bisa menghemat. Sangat membantu bagi kami. Apalagi saya ikut program mudik dan balik gratis, jadi PP [pulang pergi],” kata Eddy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya