SOLOPOS.COM - Pasar Gede Solo (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLO—Kampung Narkoba ada di Solo. Pernyataan ini diungkapkan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Jateng, Kombes Pol. Soetarman, Senin (25/8/2014) lalu. (Baca juga: BNN: Ada Kampung Narkoba di Solo)

Kasatnarkoba Polresta Solo, Kompol Kristiyono, membenarkan pernyataan Kepala BNN tersebut. Kristiyono membenarkan di Solo terdapat kampung narkoba.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Dia menyebutkan transaksi narkoba, khususnya sabu-sabu (SS), sudah menjadi hal biasa di kampung tersebut. Sayanganya Kristiyono enggan menyebutkan lokasi kampung narkoba Solo itu.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, kampung tersebut berada di Kecamatan Jebres, tepatnya tak jauh dari Pasar Gede.

Sumber Solopos.com yang masa remajanya kerap bermain di kampung itu, Js, 29, mengatakan belasan saudaranya warga kampung itu pernah dipenjara karena kasus narkoba.

Terpisah, pengedar SS yang ditangkap aparat Polsek Jebres, Mario , 27, warga Manahan, Solo, kepada wartawan, Selasa, mengaku mendapat 99,96 gram SS dari bandar, Ah, warga Balong, Sudiroprajan, Jebres, Solo.

Residivis kasus SS yang menjadi pengedar sejak 2007 itu juga mengaku kerap mendapat SS dari warga Balong.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya