Soloraya
Selasa, 10 Oktober 2023 - 13:14 WIB

Pacu Prestasi Atlet, Disporapar Sukoharjo Gagas Pemusatan Latihan Pencak Silat

Magdalena Naviriana Putri  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Disporapar Sukoharjo menggelar pemusatan latihan atlet pencak silat di Pendapa Graha Satya Praja (GSP), Sukoharjo, Senin (9/10/2023) malam. (Istimewa)

Solopos.com, SUKOHARJO — Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Sukoharjo menggelar pemusatan latihan atlet pencak silat di Pendapa Graha Satya Praja (GSP), Senin (9/10/2023) malam. Dalam kegiatan tersebut Disporapar berkolaborasi dengan 19 perguruan pencak silat untuk memacu prestasi para atlet.

Pemusatan latihan atau training center ini menjadi yang kali pertama dilakukan Pemkab Sukoharjo. Kepala Disporapar Sukoharjo, Setyo Aji Nugroho, mengatakan selain untuk mendorong prestasi, pemusatan latihan ini juga sebagai ajang silaturahim para atlet pencak silat dari berbagai perguruan.

Advertisement

“Kalau di antara perguruan silat sering bertemu, silaturahmi dalam pembinaan atlet diharapkan nanti ada rasa persatuan dan rasa memiliki terhadap Sukoharjo. Ini juga untuk mengintegrasikan atlet antarperguruan,” jelas Setyo Aji Nugroho, Selasa (10/10/2023).

Sementara itu, Kepala Bidang Keolahragaan Disporapar Sukoharjo, Yudi Saharjo, mengatakan pihaknya memiliki program peningkatan dan pengembangan olahraga prestasi. Pemusatan latihan atlet pencak silat ini menjadi salah satu inovasi yang mereka lakukan.

Dalam jangka waktu dekat ,pemusatan dilakukan di Pendapa Graha Satya Praja. Tidak menutup kemungkinan jika pembangunan GOR Tipe B Sukoharjo telah rampung maka pemusatan latihan akan dipindahkan ke gedung baru tersebut.

Advertisement

Pada seleksi Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) 2023 lalu peserta seleksi pencak silat membeludak mencapai 800 atlet lebhi dari berbagai perguruan. Disporapar Sukoharjo sempat kewalahan saat itu. Dari situ muncul pemikiran untuk mengadakan pemusatan latihan tersebut.

“Sebelumnya belum ada [pemusatan latihan atlet pencak silat di Sukoharjo], mungkin yang diprakarsai Ikatan Pencak Silat Sukoharjo [IPSI] ada, tetapi yang melibatkan hampir seluruh perguruan silat baru kali ini,” jelas Yudi Saharjo.

Pemusatan latihan atlet pencak silat ini juga sebagai persiapan menghadapi kejuaraan yang membawa nama Sukoharjo baik Popda Karesidenan, Popda Provinsi, maupun Porprov. Di pemusatan latihan ini juga juga bisa jadi wadah sosialisasi aturan pertandingan yang terkadang berubah.

Advertisement

“Pada Porprov 2023 lalu kita mengirimkan 20 atlet, namun hasilnya belum signifikan. Baru memperoleh 1 perak dan 3 perunggu,” beber Yudi.

Sementara itu, Ketua IPSI Sukoharjo, Wiyono, sangat mendukung adanya pemusatan latihan atlet pencak silat ini. Ia berharap dari sini prestasi atlet pencak silat Sukoharjo bisa meningkat.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif