Soloraya
Selasa, 14 Maret 2023 - 15:57 WIB

Pagi-pagi Kaca Mobil Dokter Puskesmas 1 Kebakkramat Karanganyar Dipecah

Indah Septiyaning Wardani  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi kasus kejahatan dengan modus pecah kaca mobil. (Istimewa/Harian Jogja)

Solopos.com, KARANGANYAR — Aksi pencurian dengan modus pecah kaca mobil kembali terjadi di wilayah Kabupaten Karanganyar. Setelah mobil milik juragan bawang asal Beruk, Kecamatan Jatiyoso, menjadi sasaran aksi pencurian, kali ini giliran mobil milik dokter magang di Puskesmas Kebakkramat Karanganyar yang jadi sasaran pada Selasa (14/3/2023).

Kepala Puskesmas 1 Kebakkramat, Iwan Christiawan, mengatakan maling beraksi dengan memecah kaca mobil milik dokter magang bernama Felicia Soraya, 26, asal Kelurahan Tipes, Laweyan, Solo. Aksi pencurian terjadi sekitar pukul 08.30 WIB.

Advertisement

Kaca depan sebelah kiri mobil korban yang tengah di parkir di halaman Puskesmas Kebakkramat 1 Karanganyar dipecah. Pelaku berhasil membawa lari laptop, dompet berisi uang tunai, kartu ATM serta Ipad Pro.

“Korban ini baru beberapa bulan bekerja magang di puskesmas,” kata dia kepada Solopos.com.

Advertisement

“Korban ini baru beberapa bulan bekerja magang di puskesmas,” kata dia kepada Solopos.com.

Saat kejadian terdapat dua mobil yang diparkir berjajar di area parkir puskesmas. Namun yang menjadi sasaran mobil korban yang di dalamnya berisi laptop dan barang berharga lainnya. Korban lantas melaporkan kejadian itu ke polisi. Aparat kepolisian langsung ke lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

“Polisi sedang menelusuri jejak pelaku dengan menanyai para saksi,” katanya.

Advertisement

Diberitakan sebelumnya, komplotan maling menggasak uang Rp160 juta dari dalam jok mobil Toyota Yaris warna merah yang terparkir di RT003 RW 014 Lalung, Karanganyar, pada Kamis (2/2/2023) sore.

Mobil tersebut milik juragan bawang bernama Supar, 50, asal Beruk, Jatiyoso, Kabupaten Karanganyar. Uang tersebut rencananya digunakan untuk membayar seperangkat gamelan. Modusnya, pelaku memecahkan kaca depan sebelah kiri mobil tersebut untuk mengambil uang di dalamnya.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, sekira pukul 14.00 WIB, korban bernama Supar berangkat dari rumah menuju ke Bank BCA Cabang Karanganyar di Jl. Lawu untuk mengambil uang tunai Rp60 juta. Korban pergi dengan mengendarai mobil Toyota Yaris warna merah Nopol AD 9484 HM.

Advertisement

Sebelumnya korban sudah membawa uang tunai dari rumah Rp100 juta sehingga total uang yang dibawa Rp160 juta. Korban lantas menaruh uang tersebut di dalam tas kulit warna cokelat. Tas berisi uang tunai tersebut ditaruh di kursi depan penumpang (sebelah kiri).

Setelah hampir sebulan, kasus terungkap. Polisi berhasil meringkus komplotan maling tersebut. Dua pelaku ditangkap masing-masing berinisial IPM alias David dan EI alias Iis. Satu pelaku lain berinisial AS alias Alam masih diburu dan masuk daftar pencarian orang (DPO).

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif