SOLOPOS.COM - Anggota Panwascam Colomadu, Karanganyar, melakukan sosialisasi tentang perekrutan panwaslu desa, tugas serta wewenangnya di CFD Colomadu, Minggu (15/1/2023). (Istimewa/Panwascam Colomadu)

Solopos.cpm, KARANGANYAR — Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Colomadu, Karanganyar, membuka pendaftaran calon anggota panwaslu tingkat desa. Pendaftaran dibuka hingga 19 Januari 2023.

Untuk menggaet sebanyak mungkin pendaftar, Panwascam Colomadu melakukan sosialisasi di area car free day (CFD) Colomadu pada Minggu (15/1/2023) lalu. Selain itu mereka juga mengenalkan tugas dan wewenang Panwaslu kepada pengunjung CFD.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Anggota Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Panwascam Colomadu, Ida Fadillah, mengaku masih belum banyak masyarakat yang mengenal tugas panwaslu. Padahal panwaslu ikut berperan penting dalam menyukseskan penyelenggaraan pemilahan umum (pemilu).

Menurutnya sosialisasi Panwaslu Kecamatan Colomadu ke masyarakat ini untuk lebih mengenalkan adanya panitia pengawas pemilu, serta tahapan perekrutan panwaslu desa.

“Kami ingin mengenalkan panwaslu lebih jauh ke masyarakat. Di CFD, kami mengedukasi dan menyosialisasikannya karena berkumpul massa di sana,” kata dia kepada Solopos.com, Senin (16/1/2023).

CFD dinilai sangat potensial untuk menyosialisasikan berbagai program kerja panwaslu. Di sana tempat masyarakat berkumpul dan beraktivitas sehingga efektif dalam menyosialisasikannya. Selain sosialisasi, juga upaya menjaring minat masyarakat untuk terlibat sebagai anggota panwaslu di tingkat desa ataupun kelurahan.

Perekrutan anggota panwaslu tersebut telah dibuka sejak tanggal 14 Januari 2023. “Alhamdulillah respons masyarakat cukup baik. Dari sekedar tanya hingga ada yang mengisi form pendaftaran anggota panwaslu,” katanya.

Dari data, dia mengatakan ada lima orang telah mendaftar diri sebagai anggota panwaslu per Senin siang. Mereka telah melampirkan berkas persyaratan pendaftaran. Selain melalui CFD, pihaknya juga menyebar leaflet, pamflet hingga flayer lewat media sosial terkait rekrutmen panwaslu tersebut.

Ia berharap banyak kaum muda yang mendaftar sebagai panwaslu desa. Kaum muda dinilai memiliki energi lebih untuk bisa melaksanakan tahapan pemilu yang panjang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya