SOLOPOS.COM - Joko Widodo (Agoes Rudianto/JIBI/SOLOPOS)

Joko Widodo (Agoes Rudianto/JIBI/SOLOPOS)

SOLO–Walikota Solo, Joko Widodo (Jokowi) meresmikan pasar barang bekas di Kampung Silir, Semanggi, Pasar Kliwon, Rabu (4/4/2012).

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Walikota yang juga kandidat Gubernur DKI tersebut menegaskan bahwa pasar barang bekas adalah kekuatan utama ekonomi kerakyatan untuk menjaga stabilitas ekonomi.

“Beri mereka ruang, maka mereka akan menjadi kekuatan ekonomi besar,” ujar Jokowi kepada wartawan usai meresmikan pasar barang bekas di Silir.

Menurut Jokowi, pasar barang bekas tersebut bakal menjadi pasar terkenal jika brand dan harganya terjangkau. Itulah sebabnya, dia meminta kepada para pedagang agar tak mudah tepancing berjualan kembali di tepi jalan raya.

“Nanti, Pemkot akan membantu promosi, permodalan, serta biaya perbaikan selter dan akses,” paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya