Soloraya
Rabu, 25 Mei 2022 - 11:21 WIB

Pasar Hewan Klaten Ditutup Sementara, Bakul Sapi Sambat Gak Bisa Jualan

Taufiq Sidik Prakoso  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Suasana Pasar Sapi Jatinom sepi menyusul ada penutupan seluruh pasar hewan di Klaten mulai Rabu (25/5/2022). (Solopos-Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATEN – Sejumlah pedagang sapi mengeluhkan penutupan pasar hewan di Kabupaten Klaten selama dua pekan mulai Rabu (25/5/2022) hingga Selasa (7/6/2022). Penutupan selama 14 hari itu untuk mencegah persebaran penyakit mulut dan kuku (PMK).

Berdasarkan pantauan Solopos.com, para pedagang dan blantik sapi di Pasar Hewan Jatinom hanya bisa duduk-duduk di depan pintu masuk Pasar Sapi Jatinom, Rabu . Palang pintu pasar tertutup rapat meski bersamaan dengan hari pasaran Pasar Sapi Jatinom yang jatuh saban hari Legi pada penanggalan Jawa. Di pintu masuk pasar tertulis “Pasar Sapi Jatinom Ditutup 25 Mei-7 Juni 2022 Harap Maklum” dengan tertanda Pemerintah Desa Bonyokan.

Advertisement

Satu pikap penuh muatan kambing sempat melintas di depan pasar. Lantaran tutup, pengemudi lantas meninggalkan pasar. Sementara itu, petugas dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP), kecamatan, TNI, dan Polri berjaga di depan pasar.

Salah satu pedagang ternak asal Desa Kemiri, Kecamatan Tulung, Klaten, Nyoto Noto Miharjo, 70, mengatakan kabar terkait penutupan pasar hewan mendadak. Dia baru mengetahui kabar penutupan pasar hewan termasuk Pasar Sapi Jatinom pada Selasa (24/5/2022) sore. “Ngertine nggih dadakan lewat HP,” kata dia saat ditemui di Pasar Sapi Jatinom, Rabu.

Nyoto sedianya menjual tiga ekor sapi. Lantaran seluruh pasar hewan ditutup, Nyoto urung membawa ternaknya ke Pasar Sapi Jatinom. “Pedagang ya merugi [karena pasar hewan ditutup sementara]. Kalau seharusnya bisa menjual tetapi tidak bisa. Seumpama punya tanggungan utang dengan petani ya akhirnya digrenengi petani,” kata Nyoto.

Advertisement

Baca juga: Seluruh Pasar Hewan di Klaten Ditutup Selama 2 Pekan, Ada Apa?

Nyoto biasa jualan ternak di Pasar Sapi Jatinom yang buka saban pasaran Legi. Nyoto dan pedagang sekaligus peternak lainnya berharap pada pasaran Legi berikutnya Pasar Sapi Jatinom bisa dibuka lagi.

Penutupan sementara pasar hewan di Klaten selama 14 hari pada Rabu (25/5/2022) hingga Selasa (7/6/2022) berdasarkan Surat Edaran (SE) Bupati Klaten, Sri Mulyani, tentang penutupan sementara pasar hewan se-Kabupaten Klaten. Penutupan sementara operasi jual-beli atau transaksi ternak (kambing dan sapi) di lokasi pasar hewan selama 14 hari untuk mencegah penularan PMK.

Advertisement

Di Klaten ada tujuh pasar hewan yakni Pasar Hewan Prambanan, Jatinom, Wedi, Cawas, Pedan, Bayat, dan Plembon. “Harapannya hingga 7 Juni nanti persebaran PMK benar-benar bisa ditekan dan nanti menjelang Iduladha, masyarakat lebih nyaman untuk penyembelihan hewan kurban,” kata Kabid Peternakan DKPP Klaten, Triyanto.

Baca juga: 2 Remaja Putri Wonosari Klaten Hilang Bersamaan Sepekan Terakhir

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif