SOLOPOS.COM - Sejumlah warga beraktivitas di pasar darurat Pasar Klewer di Alun-Alun Utara Keraton Solo, Jumat (7/4/2017). (Bayu Jatmiko Adi/JIBI/Solopos)

Pasar Klewer, pedagang akan tetap melayani pembeli di los darurat sampai pasar diresmikan.

Solopos.com, SOLO — Para pedagang Pasar Klewer siap menjalankan arahan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo untuk menata kios sebelum peresmian pasar tersebut oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), 21 April mendatang.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Selama proses penataan kios tersebut, pedagang tetap melayani konsumen di pasar darurat. Namun beberapa pedagang pesimistis penataan tersebut bisa selesai dalam waktu sepekan.

Menurut para pedagang Pasar Klewer yang berada di pasar darurat, penataan kios tersebut membutuhkan waktu yang tidak singkat. Selain memindah perangkat dagang dan menata kios, pedagang juga masih melayani konsumen di pasar darurat.

Salah satu pedagang, Mukhlis, mengatakan untuk menata kios dan memindahkan semua barang dagangan akan memakan waktu lebih dari sepekan. “Barang dagangan juga banyak,” kata dia saat ditemui wartawan di kiosnya, Jumat (7/4/2017).

Hal serupa juga disampaikan salah satu koordinator blok kios Pasar Klewer, Muhammad Nasyir. Dia mengatakan menurut jadwal yang disampaikan Pemkot Solo, pembagian kunci akan dilakukan 11-12 April.

“Meskipun ada informasi juga dilakukan tiga hari mulai 10 April. Untuk informasi jelasnya kami menunggu undangan resmi dari Pemkot Solo,” kata dia di kiosnya, Jumat.

Selanjutnya pedagang diberi kesempatan untuk menata kios. “Itu pun nanti juga canggung. Kalau rak dipindah, yang di kios darurat juga bongkar. Padahal pelayanan pembeli masih berjalan,” kata dia.

Namun begitu dia akan melaksanakan instruksi dari pemerintah semampunya. Sementara itu sejumlah pedagang lain juga mengatakan selama masa penataan kios sebelum peresmian pasar, aktivitas berjualan di pasar darurat tetap berjalan.

Sebelumnya petugas humas Himpunan Pedagang Pasar Klewer (HPPK), Kusbani, mengatakan saat ini HPPK terus berkoordinasi dengan semua pedagang untuk membahas persiapan penataan kios tersebut. Dia juga berharap agar undangan resmi mengenai pembagian kunci kios dari pemerintah bisa diberikan kepada pedagang tiga hari sebelum pembagian kunci.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya