Soloraya
Rabu, 19 Desember 2012 - 09:31 WIB

PASAR MASARAN: Kontraktor Optimistis Pasar Selesai Tepat Waktu

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pekerja tengah merapikan salah satu bagian Pasar Masaran, di Kecamatan Cawas, Klaten, Selasa (18/12/2012). Mereka bekerja lembur untuk mengejar target selesai akhir Desember 2012. (Ivan Andimuhtarom/JIBI/SOLOPOS)


Para pekerja tengah merapikan salah satu bagian Pasar Masaran, di Kecamatan Cawas, Klaten, Selasa (18/12/2012). Mereka bekerja lembur untuk mengejar target selesai akhir Desember 2012. (Ivan Andimuhtarom/JIBI/SOLOPOS)

KLATEN–Kontraktor Pasar Masaran, Kecamatan Cawas, Klaten optimistis bangunan pasar akan selesai sebelum tenggat waktu maksimal pengerjaan yang jatuh 26 Desember 2012.

Advertisement

Mereka masih memiliki waktu kurang dari dua pekan untuk merampungkan pasar senilai lebih dari Rp8 miliar tersebut.

Pelaksana proyek pembangunan Pasar Masaran, Cawas, Trisno Widodo, 70, ketika ditemui Solopos.com di lokasi proyek, Selasa (18/12/2012) mengklaim pengerjaan pasar telah mencapai 94 persen. Saat ini, pihaknya tinggal merapikan beberapa bagian saja.

“Walau tinggal beberapa hari, kami harus bisa sesuai target. Bangunan utama sudah selesai. Tinggal proses perapian saja kok,” ungkapnya.

Advertisement

Ia mengatakan, untuk mengejar target, lebih dari 200 orang pekerja dikerahkan dalam proyek itu. Selain itu, imbuh dia, para pekerja juga dipekerjakan lembur saat malam hari. Ia memprioritaskan pembangunan fisik dari kios-kios dan los pasar yang dapat menampung ratusan pedagang di pasar tersebut.

“Hujan tidak memengaruhi pengerjaan pasar ini. Kami menyiasati kondisi itu. Kalau sedang hujan, kami mengerjakan bagian yang tidak terkena air di bagian dalam. Sedang kalau cuaca bagus, bagian luar kami kerjakan,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Paguyuban Pasar Cawas, Bakir Rai Sadewa, 60, dijumpai Solopos.com di rumahnya, RT 002/ RW 008, Dukuh Noyotrunan, Desa Cawas, mengatakan dirinya menyangsikan Pasar Masaran, Cawas itu akan selesai tepat waktu. Dalam prediksinya, kemungkinan pengerjaan proyek akan molor setidaknya sampai dua bulan ke depan.

Advertisement

“Mungkin Februari atau Maret tahun depan pasar itu baru bisa selesai. Finishing bangunan itu kan tidak mudah. Banyak bagian kecil yang butuh ketelitian,” ujarnya,  awal pekan kemarin.

Meski demikian, ia berharap Pasar Masaran segera selesai dengan sempurna.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif