SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

KLATEN–Sebanyak 45 pedagang yang memiliki hak untuk menempati kios di Pasar Cokro Kembang, Desa Daleman, Kecamatan Tulung, Klaten, Selasa (3/1/2012), mulai menempati kios baru mereka. Meski demikian, para pedagang tersebut belum mulai berjualan di tempat baru.

Para pedagang sedianya mulai berjualan pada Rabu (4/1/2012) hari ini. “Hari ini mereka baru memasukkan barang dagangan. Kemungkinan besok baru berjualan,” papar Lurah Pasar Cokro Kembang, Antonius Suhirman, saat dihubungi Solopos.com, Selasa.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Dijelaskan Suhirman, masuknya para pedagang kios sudah sesuai dengan keputusan dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Jawa Tengah (Jateng). “Saya sudah melakukan sosialisasi jika para pedagang kios bisa segera menempati tempat baru mereka karena sudah tidak ada masalah lagi serta proses pembangunan sudah selesai secara keseluruhan,” ungkapnya.

Namun, untuk para pedagang los, Suhirman masih belum dapat memastikan. Pihaknya masih menunggu keputusan dari Pemprov Jateng terkait hal tersebut. “Kemungkinan pasar sudah siap digunakan untuk berdagang. Tidak aa masalah dan kendala berarti selama persiapan,” tuturnya.

Sementara itu, kabid Perdagangan Dalam Negeri Disperindag Jateng, Agus Sriyanto, menuturkan pasar Cokro Kembang bakal diresmikan pada 13 Januari mendatang. Sementara itu, para pedagang los akan mulai masuk ke dalam pasar pada 8 Januari. “Tanggal 8 januari seluruh pedagang mulai boyongan dari pasar darurat ke tempat baru. Sedangkan pada 13 Januari pasar diresmikan dan renacananya akan diresmikan oleh Menteri Perdagangan dan Gubernur Jateng,” jelasnya.

(JIBI/SOLOPOS/Taufiq Sidik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya