Soloraya
Jumat, 20 Mei 2011 - 21:00 WIB

Pemerintah Desa Sengon minta perbaikan 3 tanggul jebol

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi tanggul jebol

Tanggul Jebol (Foto: Muhammad Khamdi)

Klaten (Solopos.com)–Pemerintah Desa Sengon, Kecamatan Prambanan, Klaten mendesak Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Klaten untuk memperbaiki tiga tanggul yang jebol pada Jumat (6/5) lalu.

Advertisement

Tiga tanggul jebol yakni dua tanggul di Dukuh Belan dan satu tanggul di Dukuh Jetis desa setempat. Akibatnya, sebanyak 75 hektar lahan sawah di desa setempat terancam gagal panen.

“Kami tidak mampu untuk membenahi tanggul itu karena tidak ada dana perbaikan. Karena perbaikan tanggul merupakan kewenangan bidang pengairan DPU Klaten,” papar Kepala Urusan Pembangunan Desa Sengon, Taufiq Amirudin Sidiq, saat ditemui wartawan di kantornya, Jumat (20/5).

(m98)

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif