Soloraya
Rabu, 9 Juni 2010 - 17:15 WIB

Pemkab gelar tasyakuran terima Adipura kali kelima

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Boyolali (Espos)–Pemkab Boyolali menggelar kegiatan penyambutan dan tasyakuran atas perolehan penghargaan Adipura untuk kategori kota kecil terbersih 2010, Selasa (8/6) malam.

Penghargaan ini merupakan kali kelima berturut-turut yang diterima Bupati Boyolali Sri Moeljanto dari Presiden SBY di Istana Merdeka. Dibawah guyuran hujan deras, prosesi penyambutan dan tasyakuran itu berlangsung sederhana di Pendapa Pemkab Boyolali.

Advertisement

Selain Adipura, juga diserahkan piagam Adhiwiyata yakni penghargaan bagi sekolah peduli dan berbudaya lingkungan yang diterima SMPN 4 Boyolali dari Kementrian Lingkungan Hidup. Setelah memberi sambutan singkat Bupati Boyolali Sri Moeljanto yang didampingi isterinya menyerahkan piala Adipura ke ketua DPRD, Slamet Paryanto dan piagam Adhiwiyata kepada Wakil Bupati, Seno Samodro.

Dalam malam tasyakuran itu juga diikuti seluruh jajaran forum pimpinan daerah, unsur pimpinan dan anggota DPRD, Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan pejabat eselon II dan III, tokoh masyarakat dan agama serta pasukan kuning atau petugas kebersihan kota.

“Pemerintah beserta masyarakat telah berjuang dengan perbagai strategi dan upaya secara maksimal untuk menciptakan kawasan perkotaan yang paling bersih dan sehat,” jelas Bupati dalam sambutannya.

Advertisement

Sementara, Ketua DPRD Slamet Paryanto mengatakan keberhasilan memperoleh Adipura lima kali berturut-turut itu bisa berdampak positif terhadap budaya hidup bersih masyarakat.

fid

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Adipura
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif