SOLOPOS.COM - Flyer Mas dan Mbak Sukoharjo 2024 di akun Instagram Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Sukoharjo, Jumat (7/6/2024). (Solopos.com/Bony Eko Wicaksono)

Solopos.com, SUKOHARJO-Jumlah pendaftar Mas dan Mbak Sukoharjo 2024 meningkat sekitar 40 persen dibanding tahun lalu. Sementara, para peserta bakal menjalani orientasi lapangan di Kelurahan Kenep, Kecamatan Sukoharjo dan We Land Sunrise View di wilayah Desa Kamal, Kecamatan Bulu.

Masa pendaftaran Mas dan Mbak Sukoharjo 2024 dibuka mulai 25 Maret-6 Juni. Hingga penutupan, jumlah pendaftar Mas dan Mbak Sukoharjo 2024 sebanyak 138 orang. Mereka terdiri atas peserta pria sebanyak 53 orang dan wanita sebanyak 85 orang. Jumlah pendaftar meningkat sekitar 40 persen dibanding 2023. Kala itu, jumlah pendaftar Mas dan Mbak Sukoharjo 2023 sebanyak 76 orang.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Kepala Bidang (Kabid) Pariwisata Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Sukoharjo Agus Eka Raharjo mengatakan animo kalangan remaja untuk mendaftar Pemilihan Mas dan Mbak Sukoharjo di luar dugaan. Para peserta harus memenuhi persyaratan administrasi seperti pendidikan minimal jenjang SMA dan sederajat.

“Bila dibanding event serupa pada 2023, jumlah peserta Mas dan Mbak Sukoharjo 2024 meningkat tajam. Hampir 40 persen.Artinya, masyarakat khususnya kalangan remaja antusias mengikuti event ini,” kata dia, saat berbincang dengan Solopos.com, Jumat (7/6/2024).

Menurut Agus, para peserta Mas dan Mbak Sukoharjo 2024 bakal mengikuti tes tertulis dan wawancara pada akhir pekan ini. Bagi peserta yang diterima diwajibkan mengikuti orientasi lapangan di dua lokasi destinasi wisata di Sukoharjo. Mereka bakal mengunjungi Kelurahan Kenep, Kecamatan Sukoharjo yang telah ditetapkan sebagai desa wisata kreatif berbasis eduwisata. Kelurahan Kenep memiliki beragam potensi wisata budaya, kuliner, hingga sejarah.

Lokasi lain yang akan dikunjungi para peserta Mas dan Mbak Sukoharjo 2024 adalah destinasi wisata baru di wilayah Kecamatan Bulu yakni We Land Sunrise View. “Nah, We Land Sunrise View merupakan destinasi wisata baru di Sukoharjo. Diresmikan pada pertengahan 2023, jadi belum genap setahun. Selain panorama alam, destinasi wisata itu memiliki konsep leisure tourism,” ujar dia.

Lebih jauh, para finalis Mas dan Mbak Sukoharjo 2024 akan menjalani karantina selama tiga hari. Mereka mendapatkan berbagai materi selama proses karantina seperti kepribadian, public speaking, beauty class, dan presentasi makalah. “Para finalis akan memperlihatkan bakat dan keterampilan saat malam kreasi yang digelar pada 13 Juni. Sedangkan, acara grand final Mas dan Mbak Sukoharjo digelar pada 15 Juni.”

Sementara itu, Manager Operasional We Land Sunrise View Ichsan Wijaya mengatakan salah satu spot menarik yang diburu pengunjung adalah menikmati pemandangan matahari terbit di pegunungan. Mereka bisa mendirikan tenda di area camping. Para pengunjung pengunjung juga bisa menjajal tantangan adrenalin dengan menyusuri Goa Ngesong yang letaknya di area We Land Sunrise View.

“Rencananya, para finalis Mas dan Mbak Sukoharjo bakal berkunjung ke We Land Sunrises View pada akhir pekan ini. Sekaligus, mengangkat potensi lokal wilayah Sukoharjo bagian selatan,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya