Soloraya
Kamis, 12 Mei 2022 - 14:34 WIB

Pendaki asal Magelang Alami Hipotermia Di Pos 3 Gunung Lawu

Indah Septiyaning Wardani  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi evakuasi pendaki Gunung Lawu. (Istimewa)

Solopos.com, KARANGANYAR — Seorang pendaki asal Magelang bernama Ahmad Mufiz, 30, diduga mengalami hipotermia di Pos 3 jalur pendakian Gunung Lawu.

Informasi pendaki mengalami hipotermia diterima pos pendakian di jalur Cemoro Kandang, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah pada Kamis (12/5/2022) siang. Saat ini, tim SAR bersama Anak Gunung Lawu (AGL) tengah melakukan proses evakuasi terhadap pendaki tersebut.

Advertisement

“Kami menerima informasi dari pendaki lain jika ada seorang pendaki mengalami hipotermia di Pos 3,” kata anggota AGL, Budi Santosa alias Budi Babi, ketika dihubungi Solopos.com.

Baca Juga: Pendaki Gunung Lawu Alami Sesak Napas Di Pos 3, Kini Proses Evakuasi

Budi mengatakan korban naik bersama satu teman yang kini dilaporkan tengah mendampingi di Pos 3. Pendaki asal Magelang ini mendaki Gunung Lawu pada Rabu (11/5/2022) kemarin. Sesuai rencana dua pendaki asal Magelang ini turun pada Kamis ini.

Advertisement

“Sekarang kami tengah meminta bantuan tim SAR untuk proses evakuasi,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif