SOLOPOS.COM - Seorang pendaftar seleksi penerimaan anggota Polri sedang mengisi berkas pendaftaran di Mapolres Sukoharjo, Rabu (6/3/2013). (JIBI/SOLOPOS/Trianto Hery Suryono)

Seorang pendaftar seleksi penerimaan anggota Polri sedang mengisi berkas pendaftaran di Mapolres Sukoharjo, Rabu (6/3/2013). (JIBI/SOLOPOS/Trianto Hery Suryono)

SUKOHARJO – Sebanyak 18 warga tercatat mendaftar menjadi anggota Polri di Mapolres Sukoharjo, Rabu (6/3). Proses pendaftaran brigadir polisi tahun ini dibuka sejak 2 Maret hingga 29 Maret mendatang. Pelamar bisa mendaftar di Mapolres tempat tinggal pendaftar atau membuka web http://www.penerimaan.polri.go.id.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Pernyataan itu disampaikan Kasubbag Humas Polres Sukoharjo, AKP Widodo mewakili Kapolres Sukoharjo, AKBP Ade Sapari saat ditemui Solopos.com di kantornya, Rabu. “Tahun ini, Polri menerima 17.000 orang yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk Polres Sukoharjo. Hingga hari ini [Rabu] baru tercatat 18 pendaftar.”

Lebih lanjut dijelaskannya, registrasi dilakukan secara online. “Tinggi badan pendaftar pria minimai 163 cm dan tinggi badan pendaftar wanita 160 cm. Pemeriksaan administrasi di polres dilakukan 30 Maret 2013 mendatang. Setiap pendaftar harus sehat fisik, akademik serta psikologi.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya