SOLOPOS.COM - Salah satu pos pengamanan Operasi Lilin Candi 2015 Polres Sragen. (Tri Rahayu/JIBI/Solopos)

Pengamanan natal Sragen, ada enam pos pengamanan selama natal dan tahun baru 2016.

Solopos.com, SRAGEN–Polres Sragen menyiapkan enam pos pengamanan (pos pam) kegiatan Natal dan Tahun Baru di enam lokasi di Ibu Kota Kabupaten Sragen. Keenam pos pam itu terletak di depan lima gereja dan satu Alun-alun Sasana Langen Putra.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Pos tersebut merupakan tempat berkoordinasi personel lintas sektoral dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat selama Operasi Lilin Candi 2015.
Kasatlantas Polres Sragen, AKP Sukmawati, mewakili Kapolres Sragen AKBP Ari Wibowo, saat ditemui wartawan di Mapolres Sragen, Rabu (23/12/2015), mengatakan keenam pos pam itu menyebar di gereja depan BCA Sragen, gereja dekat Jembatan Garuda, Pos Kota, gereja dekat PLN, dan alun-alun, dan di dekat DPRD Sragen.

“Setiap pos pam ada personel gabungan lebih dari 20 orang. Mereka dari unsur Polri, TNI, Satpol PP [Satuan Polisi Pamong Praja], Dishub [Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika], linmas, dan unsur masyarakat. Semua warga silakan terlibat dan berkontribusi di pos pam itu untuk pelayanan pengamanan Natal dan Tahun Baru,” kata Sukma.

Sukma tidak mengistimewakan salah satu gereja tetapi semua gereja akan diperlakukan sama. Dia mencatat ada 96 gereja yang akan diamankan aparat selama prosesi perayaan Natal. Selain itu, Sukma juga berkonsentrasi pada pusat-pusat keramaian selama penyambutan Tahun Baru.

Salah satu pos pam di Alun-alun Sasana Langen Putra hingga H-2 menjelang Natal belum ada aktivitas yang berarti. Pos pam tersebut masih kosong dan belum difungsikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya