Soloraya
Rabu, 4 September 2013 - 09:54 WIB

PENGASONG : Aparat Tak Halangi Pengasong Berjualan di KA

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Puluhan polisi dari Polres Klaten dan Polsekta Klaten tengah berkoordinasi untuk mengamankan Stasiun Klaten yang diserbu puluhan pengasong, Rabu (4/9/2013). (Shoqib Angriawan/JIBI/Solopos)


Puluhan polisi dari Polres Klaten dan Polsekta Klaten tengah berkoordinasi untuk mengamankan Stasiun Klaten yang diserbu puluhan pengasong, Rabu (4/9/2013). (Shoqib Angriawan/JIBI/Solopos)

Solopos.com, KLATEN — Aparat  tak menghalangi  puluhan pengasong yang naik ke Kereta Api (KA) Sri Tanjung jurusan Lempuyangan-Banyuwangi di Stasiun Klaten, Rabu (4/9/2013) pagi.

Advertisement

Pantauan Solopos.com di lokasi, puluhan pengasong sudah berkumpul Stasiun Klaten sekitar pukul 07.30 WIB, Rabu. Mereka menunggu kedatangan KA Sri Tanjung yang melaju dari arah Jogja.

Sekitar pukul 08.04 WIB, KA kelas ekonomi tersebut tiba. Puluhan pedagang yang telah bersiap di lokasi langsung naik ke dalam KA dengan leluasa. Tidak ada aparat seperti polisi khusus KA (Polsuska) maupun petugas KA yang berusaha menghalangi pengasong.

Puluhan pengasong tersebut tidak hanya naik KA Sri Tanjung. Puluhan pengasong masih ada yang bertahan di Stasiun Klaten untuk naik KA Logawa yang tiba sekitar pukul 09.30 WIB.

Advertisement

Sementara, puluhan aparat terlihat terkonsentrasi di sebelah barat peron dengan tetap memantau pengasong. Salah satu pedagang, Sifera Ambarwati, mengatakan meski tidak ada aparat yang berusaha menghalangi, pengasong tetap was-was.

“Kami tetap was-was karena kami merasa belum bebas. Mungkin karena jumlah pengasong lebihh banyak, sehingga didiamkan,” kata Ambar kepada wartawan di lokasi,

Sekitar pukul 08.20 WIB, puluhan aparat Polres Klaten dan Polsekta Klaten tiba di Stasiun Klaten. Mereka akan mengamankan situasi  jelang naiknya puluhan pedagang yang menanti kedatangan KA Logawa.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif